Tapi Ingat Pulang

Bukit, City Tour

Wahana Bukit Chinangkiek Solok dan Harga Tiketnya

Kawasan Wisata Cinangkiak Singkarak

Kawasan Wisata Cinangkiak Singkarak - foto ig @frtitabae

Bukit Chinangkiek merupakan area objek wisata, yang terletak di Kabupaten Solok Sumbar, atau tepatnya di perbukitan Danau Singkarak.

Kelebihan dari destinasi wisata Bukit Chinangkiek Solok ini adalah, keindahan alamnya yang mempesona, hingga bisa bikin orang betah berlama-lama disana.

Selain itu, kelebihan lainnya adalah, banyaknya wahana yang tersedia, dan tentunya asik punya sebagai tempat berlibur.

Baca juga : Inilah 10 Tempat Wisata di Luwuk Banggai Paling Hits

wisata bukit Cinangkiak Singkarak

wisata bukit Cinangkiak Singkarak – foto ig @nrulhsni

Apa sajakah wahana yang tersedia di Bukit Cinangkiak Solok tersebut?. Yuk, kita lihat ulasan lengkapnya di bawah ini.

Baca Juga:

Jembatan Gantung Mendebarkan

Jembatan Gantung Bukit Chinangkiek Solok

Jembatan Gantung Bukit Chinangkiek Solok – Photo by Traveling Yuk

Bagi kamu yang suka  wahana seru dan menantang, kamu bisa coba untuk  melintasi jembatan gantung yang ada Bukit Chinangkiek Solok.

Wahana ini terbuat dari deretan papan yang terikat dengan tali, hingga membentuk  jembatan gantung.

Jika mencoba untuk melewatinya, jembatan akan bergoyang-goyang, hingga kamu dapat merasakan sensasi yang mendebarkan.

Rumah Pohon Keren

Rumah Pohon Bukit Chinangkiek Solok

Rumah Pohon Bukit Chinangkiek Solok – Photo by Traveling Yuk

Wahana ini sangat populer sebagai salah satu spot foto yang lagi hits, karena bentuknya yang unik. Kamu dapat berfoto dengan latar perbukitan yang elok, dan juga Instagramable. Cocoklah buat memperkaya halaman media sosial kamu!

Selain berfungsi sebagai spot foto yang unik, rumah pohon ini juga dapat digunakan sebagai tempat menginap dan beristirahat.

Paralayang Bagi Para “Adrenaline Junkie”

Paralayang di Bukit Chinangkiek Solok

Paralayang di Bukit Chinangkiek Solok

Destinasi wisata ini juga menyediakan fasilitas Olahraga Paralayang. Jika kamu seorang adrenalin junkie, dapat mencoba uji nyali dengan wahana yang satu ini. 

Dari atas ketinggian, kamu dapat menikmati keindahan Danau Singkarak dan hijaunya pedesaan.

Keindahan pemandangan tersebut, pasti tidak akan ada duanya. Dan sembari terbang, kamu juga dapat berselfie loh!. Pasti keren hasilnya!

Perosotan Warna-Warni

Wahana berupa perosotan ini, merupakan kain warna warni seperti layaknya pelangi yang cukup kuat dan  kokoh.

Kamu dapat mencoba untuk merasakan sensasi meluncur, dari atas papan yang tersedia.

Waterboom

Water Park Bukit Chinangkiek Solok

Water Park Bukit Chinangkiek Solok – Photo by Reportase Investigasi

Bukit Chinangkiek juga memiliki wahana waterboom unik, dengan tujuh spot permainan yang seru dan menyenangkan.

Beberapa diantaranya seperti Tower Slide, Racer Slide, Kiddy Pool, Lazy River, dan juga Kolam Renang.

Selain berukuran cukup besar, kolam renang itu juga memiliki air mancur di tengahnya.

Namun yang paling unik, kolam tersebut seolah berada  di pinggir tebing yang curam.

Wahana Lainnya di Bukit Chinangkiek Solok

Selain wahana yang telah disebutkan lainnya, masih banyak lagi wahana lainnya yang cukup menantang lainnya.

Beberapa diantaranya seperti  bumper car, flying fox, kora-kora, bianglala, kicir-kicir, motor tabang, ferris wheel dan jenis lainnya.

Fasilitas di Bukit Chinangkiek Solok

Kawasan Wisata Cinangkiak Singkarak

Kawasan Wisata Cinangkiak Singkarak – foto ig @frtitabae

Selain menawarkan berbagai wahana permainan yang oke punya, Bukit Chinangkiek juga memiliki fasilitas lain seperti di bawah ini:

1. Pondok Rest Area

Setelah lelah berkeliling, tibalah saatnya untuk beristirahat. Objek wisata ini juga menawarkan gazebo yang bentuknya seperti pondokan berukuran besar. 

Saat beristirahat, kamu dapat merasakan semilir angin, sambil menikmati panorama pemandangan Danau Singkarak.

Selain itu, kamu juga akan disuguhi oleh lukisan alam dari kehijauan persawahan yang terletak di bawah kaki perbukitan. 

2. Kafe Puncak

Kafe Bukit Chinangkiek

Kafe Bukit Chinangkiek Solok – Photo by Pariwisata Sumut

Fasilitas berupa kafe ini juga bisa menjadi spot foto, dengan latar pemandangan Danau Singkarak dan perbukitan yang cantik. Kafe puncak menyediakan berbagai jenis kulineran, baik berupa menu lokal, hingga seafood yang lezat!.

Pemandangan pada malam hari pun tidak kalah  menawannya. Keindahan suasana alam, terlihat syahdu, jika berpadu dengan lampu-lampu yang berasal dari lokasi wisata, dan juga pedesaan. 

Harga Tiket Bukit Chinangkiek

Tiket masuk ke objek wisata adalah Rp. 15.000 per orang. Sedangkan untuk biaya parkir kendaraan juga Rp5.000 dan untuk mobil Rp10.000.

Jika ingin bermain wahana, tarifnya sekitar Rp10.000 per wahana. Namun jika ingin berwisata secara grup, dapat menggunakan paket wisata, agar lebih ekonomis. 

Jam Operasional Chinangkiek

Jam Operasional objek wisata, ini adalah mulai pukul 09.00 – 17.00 WIB, setiap hari.

Lokasi Bukit Chinangkiek

Alamatnya terletak di:

Singkarak, X Koto, Kabupaten Solok, Provinsi sumatera Barat. 

Jaraknya kurang lebih sekitar 16 km dari pusat kota Solok, dan dapat ditempuh dalam waktu kurang lebih 30 menit saja.

Baca Juga:

Well Guys!. Demikianlah perjalanan kita, menuju Wahana Bukit Chinangkiek di Solok yang spektakuler, dengan keterangan harga tiketnya.

Semoga dapat menjadi memberikan informasi yang berguna, bagi kamu yang sedang merencanakan liburan.

Selamat berlibur!

 

Leave a Reply