Tapi Ingat Pulang

Hotel, City Tour

Resort Wisata Emaki Lembang Bandung Dan Fasilitasnya

Pesantren Hotel - Emaki Al Masoem Resort

Pesantren Hotel - Emaki Al Masoem Resort - foto ig @amont_tv

Resort Wisata Emaki Lembang – Banyak sekali destinasi wisata yang terdapat di Bandung, mulai dari wisata kuliner, wisata alam, dan juga wisata keluarga lainnya.

Namun belum lama ini, di daerah Lembang baru membuka komplek wisata unik, dengan konsep yang berbeda

Tempat tersebut bernama Resort Wisata Emaki Al-Ma’soem.

Keunikan dari tempat ini adalah, walaupun fungsi utamanya merupakan tempat wisata, namun sebagian bangunan berfungsi sebagai pesantren, dan juga penginapan.

Resort Emaki Al-ma'soem Lembang Bandung

Resort Emaki Al-ma’soem Lembang Bandung – foto ig @heni_sarwono

Semua bangunan di lokasi wisata ini, memang memiliki berbagai bangunan, dengan fungsi yang berbeda.

Tidak hanya menawarkan destinasi wisata yang bersifat mainstream, resort ini juga menghadirkan wisata edukasi Islam dan juga kuliner.

Baca Juga:

Fasilitas Resort Emaki Al-ma’soem Lembang Bandung

Adapun fasilitas yang terdapat di Resort Wisata Emaki Lembang Bandung  ini adalah, seperti yang tersebut di bawah ini.

Skywalk 

Skywalk Resort Wisata Emaki Lembang Bandung

Skywalk Resort Wisata Emaki Lembang Bandung – Photo by Kompasiana

Lintasan Skywalk ini memiliki panjang sekitar 1,5 km dengan ketinggian sekitar 2 meter. Di atasnya kamu bisa jalan santai sambil berselfie, dan menikmati sejuknya udara Lembang.

Keunikan lain dari skywalk ini adalah, bentuknya yang memutar ke seluruh lokasi resort, dan terlindungi dengan pepohonan yang menjulang tinggi. Sekilas terlihat seperti terowongan yang Instagenic!

Di sepanjang pagar lintasan terdapat Kalimat Asmaul Husna, yang secara tidak langsung dapat menjadi sarana edukasi Islam.

Bagi pengunjung anak-anak, mereka bisa berjalan-jalan, sambil membaca setiap Kalimat Pujian tersebut. 

Pesantren Hotel - Emaki Al Masoem Resort

Pesantren Hotel – Emaki Al Masoem Resort – foto ig @amont_tv

Cara edukasi ini terbilang sangat efektif, karena mereka telah menghafal 99 Kalimat Pujian tersebut di luar kepala, tanpa mereka sadari.

Di lokasi wisata juga tersedia buggy car, untuk mengelilingi skywalk, bagi siapa saja yang membutuhkannya.

Selain itu, lokasi di sekitar skywalk juga cukup asri, dengan kehijauan latar pepohonannya. Jadi tidak heran, jika fasilitas ini terlihat sangat ikonik dan juga keren loh!

Gazebo & Kolam Ikan

Gazebo Terapung di Resort Wisata Emaki Lembang Bandung

Gazebo Terapung di Resort Wisata Emaki Lembang Bandung

Pada pertengahan lintasan Skywalk, terdapat sebuah gazebo yang Instagramable, karena posisinya yang terapung di atas luasnya kolam Ikan.

Disana kamu juga bisa duduk santai sambil melepas lelah, sehabis menjelajah sekitar lokasi wisata.

Mini Zoo 

Mini Zoo Resort Wisata Emaki Lembang Bandung

Mini Zoo Resort Wisata Emaki Lembang Bandung – Photo by Liburan Yuk

Resort Wisata Emaki juga memiliki mini zoo, dengan koleksi hewannya yang cukup banyak, dan juga dapat berfungsi sebagai sarana edukasi.

Beberapa hewan yang terdapat disana, diantaranya seperti Kelinci, Ayam Kalkun dan Ayam Kate, yang lepas di area bermain.

Selain itu, juga  ada juga rusa, burung unta, dan Angsa yang dapat berenang secara bebas di sungai.

Para pengunjung juga dapat memberi makan beberapa hewan, dengan makanan yang sudah tersedia disana.

wahana di Emaki Al Masoem

wahana di Emaki Al Masoem – foto ig @heni_sarwono

Istimewanya, tidak ada seorang penjaga pun yang menjaga makanan tersebut. Semua dapat mengambil makanan tersebut tanpa pengawasan, layaknya warung kejujuran. 

Setiap pengunjung dapat memasukkan sendiri uang untuk membeli makanan tersebut, di kotak infak yang telah disediakan pengelola.

Suatu edukasi bagi kita semua, untuk belajar tentang arti sebuah kejujuran.

Area Memanah 

Lapangan Memanah di Resort Wisata Emaki Lembang Bandung

Lapangan Memanah di Resort Emaki Lembang Bandung

Bagi yang ingin belajar memanah, tersedia juga arena memanah. Letaknya tidak jauh dari kandang Burung Unta.

Dengan hanya membayar 20 ribu rupiah saja, kamu sudah dapat mencoba untuk memanah, dengan 10 anak panah. Harga tersebut, sudah satu paket dengan jasa pengajarnya.

Playground

Play Ground Resort Wisata Emaki Lembang Bandung

Play Ground Resort Wisata Emaki Lembang Bandung – Photo by sandraartsense

Resort Wisata Emaki Lembang Bandung Dan Fasilitasnya 1

wahana Resort Emaki Al-ma’soem Lembang Bandung – foto ig @lizagoutama

Sarana yang ada di playground cukup variatif pilihannya, dan sangat  ramah lingkungan untuk anak-anak.

Fasilitas yang ada, terdiri dari jembatan gantung, perosotan, kolam pasir, area climbing anak, dan sebagainya.

Lapangan Woodball

Di dekat gerbang masuk terdapat sebuah lapangan yang cukup besar untuk woodball, yang lokasinya berdekatan dengan lapangan memanah. 

Resto

Resto dan Parkiran di Resort Wisata Emaki Lembang Bandung

Resto dan Parkiran di Resort Wisata Emaki Lembang Bandung – Photo by Kompasiana

Setelah lelah berkeliling di skywalk dan bermain mengelilingi semua spot, kalian bisa mampir untuk makan di Resto Emaki.

Menu makannya sendiri terdiri dari berbagai macam menu khas sunda dan jajanan lainnya.

Resto Emaki ini dirancang dengan perpaduan modern dan tradisional, sehingga oke juga loh untuk jadi spot selfie yang keren!

Menunya cukup beragam, dari penganan kecil seperti pisang goreng, tempe mendoan, sampai dengan makanan nasi timbel, soto, dan lainnya.

Resto ini juga menyediakan aneka jus buah yang dan menyegarkan. Harga semua makanannya cukup terjangkau, sekitar 10-50 ribuan.

Penginapan

Fasilitas penginapan yang terdapat di Resort Wisata Emaki Lembang Bandung juga oke banget loh!

Konsepnya mengusung Arsitektur rumah panggung dari kayu. Siap-siap share di media sosial kamu ya!.

Fasilitas Pendukung Lain

Resort Emaki Al-ma'soem Lembang

Resort Emaki Al-ma’soem Lembang – foto ig @heni_sarwono

Resort ini memiliki tempat parkir yang memadai, termasuk parkir sepeda, bagi kamu yang ingin gowes santai sambil liburan kesana.

Selain itu, juga terdapat Mushola, toilet, serta kursi – kursi untuk beristirahat.

Tiket Masuk dan Jam Operasional Resort Wisata Emaki Lembang Bandung

Emaki Al Masoem

Emaki Al Masoem – foto ig @heni_sarwono

Selain keadaan nyaman dan sejuk, tiket masuknya cukup bersahabat untuk kocek keluarga dan para milenial.

Harga Tiket Masuk Emaki Al-ma'soem

Weekday: Rp10.000,-/orang

Weekend: Rp15.000,-/orang

Parkir mobil: Rp10.000,-/mobil

Parkir motor: Rp5.000,-/motor

Jam operasional: 07.00 – 18.00 WIB (Setiap hari)

Instagram: @emaki.almasoem

Sebagai catatan, biaya tiket masuk ini dapat ditukar dengan 1 botol air mineral ukuran 600 ml, dan berlaku untuk persatu tiket.

Lokasi dan Rute Menuju  Resort Wisata Emaki Lembang Bandung

Emaki Al Masoem Resort

Emaki Al Masoem Resort – foto ig @amont_tv

Emaki Al-Ma’soem, Lembang - Bandung

Alamat: Jl. Sukasenang, Kayuambon, Lembang, Kabupaten Bandung Barat

Telp: 081214177061

Dari pusat kota Lembang kamu hanya membutuhkan waktu sekitar 15 menit untuk sampai ke lokasi resort Emaki Al-ma’soem. 

Ambil arah ke kiri ke Jalan Tangkuban Perahu, dan terus ikuti jalan raya.

Sebelum sampai di Desa Cibogo, ambil jalan ke kanan hingga sampai di pertigaan jalan, kemudian berbelok menuju Jalan Sukasenang. Dari sana, terdapat papan arah untuk menuju ke lokasi wisata. 

Baca Juga:

Well Guys!. Yuk, siap-siap untuk menjadikan Resort Wisata Emaki Lembang Bandung ini, menjadi destinasi wisata kamu selanjutnya! Pasti nggak nyesel deh!

Selamat berlibur!

 

Leave a Reply