Tempat Wisata di Jombang – Jombang merupakan salah satu kota santri yang banyak terdapat pondok pesantren di dalamnya.
Meskipun begitu, Kabupaten di Provinsi Jawa Timur ini bukan berarti tidak memiliki spot wisata yang indah.
Tempat Wisata di Jombang
Berikut ini adalah 6 rekomendasi tempat wisata di Jombang Jawa Timur yang instagenic dan sedang ngehits yang tentunya bisa kalian datangi untuk liburan.
1. Taman Ponggok Banjarsari
Taman Ponggok Banjarsari berlokasikan di Dusun Ponggok, Desa Banjarsari, Bandar Kedung Mulyo, Jombang, Jawa Timur.
Spot wisata ini merupakan salah satu spot wisata populer dan sedang digandrungi oleh anak-anak zaman sekarang.
Taman bunga ini memiliki berbagai jenis bunga gumitir atau bunga marigold yang berwarna kuning – orange.
Selain bunga marigold, terdapat juga bunga matahari. Dengan banyaknya kumpulan bunga cantik yang tertapa menjadi salah satu spot foto yang sangat instagenic.
Selain itu, ada juga menara setinggi 3 meter untuk pengunjung yang suka foto dari ketinggian.
2. Alas Gedangan Mojoagung Jombang
Rekomendasi tempat wisata di Jombang yang hits dan instagenik yakni Alas Gedangan Mojoagung.
Tempat wisata ini merupakan salah satu spot wisata yang terletak di Dusun Gedangan, Desa Kedunglumpang, Mojoagung, Jombang, Jawa Timur.
Spot wisata Alas Gedangan Mojoagung ini juga sedang hits di Jombang.
Beberapa spot foto instagenic yang ada di sini yaitu gardu pandang, rumah kayu, seplika sarang burung dan beberapa spot foto lain.
Kamu juga bisa berburu foto di sini saat sunrise karena spot wisata ini akan tampak lebih indah.
Baca juga:
- Lokasi Taman Wisata Sejarah Salatiga Dan Fasilitasnya
- Catat 3 Spot Wisata Cantik di Pulau Rupat yang indah
3. Banyu Mili
Banyu Mili merupakan tempat wisata di Jombang lainnya yang juga tak kalah hitsnya.
Tempat wisata Banyu Mili berlokasikan di Desa Carang Wulung, Wonosalam, Jombang, Jawa Timur.
Banyu Mili ini baru resmi dibuka pada bulan November 2017 lalu, tapi sudah mulai populer.
Spot wisata ini menawarkan sensasi liburan dengan jalur trekking yang cukup menantang.
Tapi, sepanjang jalan kamu akan dimanjakan dengan keindahan alam yang tiada tara. Jadi kamu tidak akan bosan selama perjalanan.
Spot foto instagenic yang ada di sini yaitu Rumah Hobbit dan gelas raksasa yang menumpahkan air.
Alam yang asri juga bisa untukmu berburu foto instagenic.
Selain itu setelah lelah berburu foto, kamu bisa mampir ke warung yang menyajikan sajian kopi dan mie instan.
4. Kampoeng Djawi Jombang
Kampoeng Djawi juga kini mulai ngehits sebagai salah satu destinasi wisata yang ada di Jombang.
Kampoeng Djawi ini terletak di Desa Gondang, Wonosalam, Jombang, Jawa Timur.
Spot wisata ini berada pada ketinggian 750 meter di atas permukaan laut. Udara di sana cukup segar karena dikelilingi pegunungan dan hamparan sawah.
Saat pertama kali datang ke sini, kamu akan terbawa suasana perkampungan dengan sentuhan arsitektur Jawa yang unik.
Selain itu, di sana juga ada beberapa fasilitas untuk kegiatan ourdoor seperti flying fox, ampi theater, kolam renang, arena shooting target, pendopo joglo, high rope dan mountain bike.
Datanglah ke spot wisata ini untuk melakukan rekreasi, melepas penat dan beban aktifitas sehari-hari.
Kamu juga bisa berburu foto di sini untuk di post di social mediamu.
5. Kedung Cinet Jombang
Kedung Cinet adalah salah satu tempat wisata di Jombang yang juga tak kalah menariknya.
Kedung Cinet berlokasikan di Klitih, Plandaan, Jombang, Jawa Timur. Kedung Cinet adalah wisata alam yang terbentuk dari kombinasi tebing bebatuan kapur dengan aliran air yang bernuansa hijau.
Dengan keindahan alam sekitar dan aliran air yang bernuansa hijau bisa menjadi salah satu spot foto instagenic yang bisa kamu coba.
Meskipun memiliki spot foto instagenic, tapi akses jalan menuju ke lokasi ini belum cukup memadai. Tapi setelah sampai, semua kelelahanmu akan terbayarkan.
6. Kampoeng Djawi Jombang
Satu lagi tempat wisata di Jombang yang unik dan instagenik yakni Kampoeng Djawi.
Lokasi Kampoeng Djawi berada di Dusun, Jl. Raya Gondang, Gondang, Carangwulung, Kec. Wonosalam, Kabupaten Jombang, Jawa Timur 61476.
Apalagi Lokasi Kampoeng yang berada ditepian, membuat pengunjung bisa berenang di kolam renang dengan melihat perbukitan dan juga hamparan sawah yang asri.
Plus Pesona pemandangan di kolam outdor ini menjadi daya tari tersendiri, tentunya sangat cocok untuk berswafoto bersama pasangan maupun teman kalian.
Yang unik dari Kampoeng Djawi ini terdapat pemukiman kuno dengan desain rumah joglo yang sangat indah, rindang, dan asri.
Dan Rumah-rumah tersebut terbuat dari kayu dan juga dilengkapi dengan berbagai perabotan kuno, seperti meja dan kursi kuno, lampu, hingga tepat tidurnya.
Baca : Rekomendasi 5 Tempat Prewedding di Bali
Itulah tadi rekomendasi 6 Tempat Wisata di Jombang yang Instagenic yang bisa kalian kunjungi bersama teman, keluarga atau orang terkasih anda.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.