Tapi Ingat Pulang

Daftar Wisata, Alam, Budaya, City Tour, Danau, Desa Wisata

20 Tempat Wisata di Kutai Kartanegara dan Tenggarong

Bukit Bangkirai

Bukit Bangkirai - foto @dika.mahendra

Halo guys, kali ini saya mau mengulas sedikit tentang Daftar Tempat Wisata di Kutai Kartanegara yang bisa kamu kunjungi saat kamu berada disana. Namun sebelumnya kita akan mengulas sedikit tentang Kabupaten Kutai Kartanegara, proinsi Klaimantan Timur ini.

Kota Tenggarong kabupaten  kutai kartanegara

Kota Tenggarong kabupaten kutai kartanegara – foto minews

Kabupaten Kutai Kartanegara adalah sebuah kabupaten di provinsi Kalimantan Timur, Indonesia. Ibu kota berada di Kecamatan Tenggarong. Kabupaten Kutai Kartanegara memiliki luas wilayah 27.263,10 km² dan luas perairan sekitar 4.097 km² yang dibagi dalam 18 wilayah kecamatan dan 225 desa/kelurahan dengan jumlah penduduk lebih dari 650.000 jiwa.

Nah berikut ini Daftar Tempat Wisata di Kutai Kartanegara yang bisa kamu kunjungi.

1. Museum Mulawarman di Tenggarong

Museum Mulawarman adalah salah satu bangunan peninggalan Kesultanan Kutai Kartanegara. Museum Mulawarman juga merupakan sebuah istana dari Kesultanan Kutai Kartanegara dibangun pada tahun 1963 sebagai pengganti Istana sebelumnya yang terbakar dan diresmikan pada tanggal 25 November 1971 oleh Gubernur Abdoel Wahab Sjahranie, lalu diserahterimakan kepada Departemen Pendidikan dan Kebudayaan tanggal 18 Februari 1976.

Baca juga ya :

Museum Mulawarman

Museum Mulawarman – @pipit_nurmalasari

Museum yang sebelumnya adalah bangunan Keraton Kesultanan Kutai Kartanegara ini didirikan pada tahun 1932 oleh Pemerintah Belanda yang menyerahkan Keraton kepada Sultan Adji Muhammad Parikesit pada tahun 1935. Bahan bangunannya didominasi oleh beton mulai dari ruang bawah tanah, lantai, dinding, penyekat hingga atap.

Di halaman depan Museum terdapat duplikat Patung Lembuswana yang merupakan lambang Kerajaan Kutai Kartanegara. Arsitektur dari museum ini mengadopsi dari arsitektur tradisional Suku Dayak yang ada di Kutai.

Museum Mulawarman di Tenggarong

Museum Mulawarman di Tenggarong – foto @merycaputriaryanto

Di dalam Museum Mulawarman tersimpan benda-benda sejarah yang pernah digunakan oleh Kesultanan seperti Singgasana, Tempat Peraduan, Pakaian Kebesaran, Tombak, Keris, Meriam, Kalung dan Prasasti Yupa serta Koleksi Keramik Cina.

Kerajaan dan kesultanan kutai kartanegara

Kerajaan dan kesultanan kutai kartanegara

Setiap tahun dilaksanakan Upacara Erau, yaitu tarian Khas Kedaton Upacara Adat dan Mengulur Naga di Desa Kutai Lama. Dimana pada setiap pelaksanaan Erau juga ditampilkan atraksi Seni Budaya baik berupa Tarian Tradisional dan Upara Adat dari berbagai Suku lainnya di Indonesia serta mancanegara. (Sumber : Wikipedia)

2. Pulau Kumala di Tenggarong

Jika kalian berada di Tenggarong pasti akan melihat sebuah Pulau saat melintas di Jembatan Mahakam Kutai. Yap, Pulau tersebut adalah Pulau Kumala. Pulau Kumala merupakan daerah delta di Sungai Mahakam yang memanjang di sebelah Barat Kota Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara. Dimulai pada tahun 2000, Pulau Kumala dibangun menjadi kawasan wisata.

pulau Kumala Tenggarong Kutai Kartanegara

pulau Kumala Tenggarong Kutai Kartanegara – foto @rhiezma18

Objek wisata Pulau Kumala yang terletak di tengah Sungai Mahakam merupakan taman rekreasi perpaduan antara teknologi modern dan budaya tradisional. Pulau seluas 76 hektare ini dulunya adalah lahan tidur dan semak belukar.

Jembatan Pulau Kumala

Jembatan Pulau Kumala – foto @nakata_cool13

Saat ini, sebagian area sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas seperti sky tower setinggi 100 meter untuk menikmati keindahan dari udara, kereta api mini area permainan dan kereta gantung yang menghubungkan dengan daratan.

Pulau Kumala

Pulau Kumala – foto @baun_adriana

Di pulau ini terdapat DSJ Resort lengkap dengan kolam renang dan sarana bagi mereka yang ingin istirahat, yaitu satu-satunya cottage di tengah Sungai Mahakam di lokasi Pulau ini dipersiapkan Aquarium Raksasa bagi ikan pesut, lumba-lumba air tawar yang hanya ada di Republik Rakyat Tiongkok dan Brasil. (Sumber : Wikipedia)

3. Pantai Pangempang di Muara Badak

Pantai Pangempang merupakan sebuah objek wisata yang berlokasi di desa Tanjung Limau, kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur. Setiap akhir pekan, pantai ini ramai pengunjung, terutama mereka yang hobi memancing atau sekadar menikmati hidangan seafood segar hasil tangkapan nelayan setempat.

Baca juga ya :

Pantai Pangempang di Muara Badak

Pantai Pangempang di Muara Badak – foto @rudybodonk

Untuk mencapai Pantai Pangempang, kini tidak sesulit beberapa tahun silam. Akses jalan menuju pantai di Dusun Pangempang itu terus dibenahi Pemkab Kukar dengan membuat badan jalan berbahan beton. Sejumlah jembatan di poros jalan tersebut dibuat permanen, saat ini ada dua jembatan belum dapat dilalui kendaraan roda empat karena dalam pembangunan.

Pantai Pangempang

Pantai Pangempang – foto @ungnuyuy

Pangempang tidak saja mengandalkan pantainya, namun di seberangnya ada Pulau Pangempang menghadap Selat Makassar yang luasnya lebih dari 95 hektare. Di pulau inilah keunikan sekaligus destinasi menarik bagi pengunjung Pantai Pangempang. (Sumber : Wikipedia)

4. Bukit Bangkirai & Jembatan tajuk di Samboja

Bukit Bangkirai adalah kawasan wisata alam yang dikelola PT. Inhutani I Unit I Balikpapan. Kawasan wisata ini terletak di Kecamatan Samboja, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Bukit Bangkirai dapat ditempuh melalui perjalanan darat selama 1,5 jam dari Kota Balikpapan.

Bukit Bangkirai Tempat Wisata di Kutai Kartanegara

Bukit Bangkirai Tempat Wisata di Kutai Kartanegara – foto @dika.mahendra

Wisata ini menawarkan pesona hutan hujan tropis yang masih alami, yang dilengkapi dengan sarana dan prasarana wisata seperti restoran, lamin untuk pertemuan, kolam renang, serta cottage maupun jungle cabin. Di kawasan ini terdapat canopy bridge sepanjang 64 m yang digantung menghubungkan 5 pohon Bangkirai di ketinggian 30 m.

Bukit Bangkirai & Jembatan tajuk di Samboja

Bukit Bangkirai & Jembatan tajuk di Samboja – foto @nagari993

Jembatan tajuk ini merupakan yang pertama di Indonesia, kedua di Asia dan yang kedelapan di dunia. Konstruksinya dibuat di Amerika Serikat. Umur jembatan tajuk ini dari selesainya diperkirakan dapat mampu bertahan selama 15-20 tahun sesuai dengan umur dan ketahanan bahan. Jika ingin berpergian ke Canopy bridge ini anda akan melalui jalan setapak dengan memasuki hutan lebat di mana terdapat pohon-pohon rindang. (Sumber : Wikipedia)

5. Danau Semayang di Kota Bangun

Danau Semayang di Kota Bangun

Danau Semayang di Kota Bangun – foto @tripnote57_official

Satu lagi destinasi wisata di Kutai kartanegara adalah Danau semayang. Danau semayang adalah danau terbesar kedua di Kalimantan Timur setelah danau jempang di kabupaten Kutai barat, dengan luas mencapai 13.000 Ha menjadikan danau semayang sekilas mirip sebuah muara lautan dan sungai.

6. Danau Murung di Kota Bangun

Danau Murung di Kota Bangun

Danau Murung di Kota Bangun – foto @ismirmalvino

Danu lain yang tak kalah indahnya dari Danau Semayang adalah Danau Murung. Danau Murung adalah sebuah danau rawa yang  berada di Desa Kota Bangun Ulu, Kecamatan Kota Bangun, sekitar 65 mil dari Tenggarong menyajikan keindahan pemandangan matahari terbit dan tenggelam.

7. Pantai Tanah Merah di Samboja

Pantai Tanah Merah di Samboja adalah destinasi wisata lainnya yang ada di Kalimantan Timur. Pantai cantik ini memiliki pasir putih dan panorama alam yang alami, indah dan eksotis, pantai ini juga disuguhi dengan pemandangan pohon cemara yang menjulang tinggi dan juga pohon bakau yang berada dipinggir pantai.

Pantai Tanah Merah di Samboja

Pantai Tanah Merah di Samboja – foto @nrlita_11

Pemandangan inilah yang membuat wisatawan dari daerah kutai kartanegara dan sekitarnya maupun wisatawan dari luar daerah yang sering berdatangan untuk menikmati hari libur. Dipantai ini dilengkapi fasilitas WC umum, warung makan dan minuman, parkiran yang luas, dan juga terdapat pondok untuk beristirahat, juga untuk bersantai sambil melihat pemandangan pantai dan pohon cemaranya yang tumbuh berimbun. ( sumber: ksmtour)

8. Kedaton Kutai Kartanegara di Tenggarong

Kedaton Kutai Kartanegara adalah istana milik Sultan Kutai Kartanegara yang terletak di pusat kota Tenggarong, Kalimantan Timur, Indonesia. Istana ini selesai dibangun oleh Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara pada tahun 2002 setelah dihidupkannya kembali Kesultanan Kutai Kartanegara ing Martadipura.

Kerajaan Kutai Kartanegara

Kerajaan Kutai Kartanegara

Meski telah resmi menjadi milik Sultan Kutai Kartanegara, istana baru ini lebih difungsikan sebagai kantor lembaga kesultanan serta sebagai tempat pelaksanaan acara seremonial oleh Sultan atau Kesultanan Kutai Kartanegara ing Martadipura.

Arsitektur Kedaton Kutai Kartanegara merupakan perpaduan gaya modern dan gaya istana Kerajaan Kutai Kartanegara.[1] Ruangan istana tampak megah dan mewah dengan tatanan Singgasana Sultan di kelilingi oleh kursi yang terbuat dari emas.

Kedaton Kutai Kartanegara di Tenggarong

Kedaton Kutai Kartanegara di Tenggarong – foto @emera_1811

Di sebelah kiri Singgasana terdapat Gamelan Jawa. Di dalam Kedaton juga terdapat banyak ukiran yang berciri khas adat Kutai, Dayak dan Jawa untuk menunjukkan bahwa Kerajaan Kutai Kartanegara memiliki hubungan sejarah yang erat dengan suku Dayak dan kesultanan di Jawa. (Sumber : Wikipedia)

9. Desa Sungai Bawang di Muara Badak

Sungai Bawang adalah salah satu desa wisata yang ada di Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur, Indonesia. Desa ini awalnya merupakan sebuah dusun di wilayah desa Tanah Datar sebelumnya akhirnya dibentuk menjadi desa definitif sekaligus desa budaya pada tanggal 14 Januari 2008.

Desa Sungai Bawang di Muara Badak

Desa Sungai Bawang di Muara Badak – foto @agusadhiminiaturbambu

Penduduk yang mendiami desa ini sebagian besar beretnis Dayak Modang yang jumlahnya mencapai 300 jiwa. Banyak acara adat dayak Khas Klaimantan Timur khususnya Kutai diadakan di desa ini.

10. Waduk Panji Sukarame di Tenggarong

Tempat Wisata di Kutai Kartanegara dan di Tenggarong lainnya adalah sebuah waduk yang cukup ramai dan sering dikunjungi oleh warga yakni Waduk Panji Sukarame. Waduk Panji Sukarame adalah waduk yang juga dijadikan tempat rekreasi yang terletak di Kelurahan Panji Sukarame, Tenggarong, Kutai Kartanegara dan merupakan taman rekreasi yang sangat bagus untuk dinikmati dengan adanya pemandangan alam dan air waduk yang tenang.

Waduk Panji Sukarame di Tenggarong

Waduk Panji Sukarame di Tenggarong – foto @fajrighozali

Luas lahan adalah ± 32 ha. Di sekeliling waduk banyak terdapat pondok-pondok untuk tempat beristirahat bagi para pengunjung. Di area waduk ada kafe atau warung untuk tempat makan dan minum serta panggung untuk tempat pertunjukan musik.

***

Selain dari 10 destinasi wisata di atas yang ada di Tenggarong dan Kutai Kartanegara, ada banyak destinasi wisata lainnya yang bisa kalian kunjungi seperti dibawah ini.

11.  Taman Rekreasi Tepian Mahakam Jembatan Kartanegara
12. Museum Kayu Tuah Himba di Tenggarong
13. Planetarium Jagad Raya di Tenggarong
14. Museum Perjuangan Merah Putih di Sanga-Sanga
15. Desa Pondok Labu di Tenggarong
16. Desa Lekaq Kidau di Sebulu
17. Lamin suku Dayak di Tabang
18. Dusun Berubus situs kerajaan tertua di Indonesia

Leave a Reply