Malang adalah salah satu kota yang terkenal sebagai kota yang dingin. Rupanya kota Malang tidak hanya terkenal sebagai kota apel dan juga kota wisata saja. Namun kota Malang juga terkenal sebagai kota wisata. Di mana kita bisa menemukan banyak sekali tempat tempat wisata jika kita berkunjung ke kota Malang seperti salah satunya adalah Taman Bunga Pujon.
Taman Bunga Pujon sama halnya dengan tempat wisata yang terkenal di Malang seperti Jatim Park 1, Jatim Park 2, dan Jatim Park 3. Mungkin di sini bagi para orang awam terlebih bagi mereka yang tidak pernah datang ke kota Malang pasti akan merasa sedikit penasaran dengan apa yang di maksud dengan tempat wisata Taman Bunga Pujon.
Baca juga: yuk kunjungi 5Taman yang Ada di Lampung ini sangat instagramable
Nah maka dari itu di sini kami akan memberikan sedikit informasi pada anda semua tentang Taman Bunga Pujon. Penasaran kan? Yuk kita baca bersama sama penjelasan yang akan kami berikan seperti yang ada di bawah ini.
Lokasi Taman Bunga Pujon
Taman bunga Pujon adalah Satu tempat wisata yang kini hadir di Malang, tepatnya di Desa Pandesari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang. Destinasi ini bernama Florawisata San Terra de Lafonte, sebuah wisata alam yang menghadirkan spot taman bunga sebagai andalannya. Wisata ini baru saja di buka pada Selasa, 24 Desember 2019 lalu.
Ya, kehadiran Taman Bunga Pujo ini memang khusus menyambut para wisatawan yang berlibur ke Malang pada saat natal dan tahun baru. Saat ini lahan yang tersedia untuk melakukan pembangan taman bunga Pujon kurang lebih sekitar 4 hektar. Sedangkan target yang di miliki pengelola untuk melakukan pembangunan dan perluasan lahan taman bunga ini hingga 7 hektar.
Pesona & Konsep Taman Bunga Pujon
Saat ini lahan yang tersedia sekitar 4 hektar. Sedangkan target pembangunan dan perluasan lahan untuk taman bunga Pujon ini ada hingga 7 hektar. Di dalam taman bunga ini kira kira ada sekitar 700 jenis bunga lokal dan impor yang berbeda beda.
Baca juga : Taman Bunga Loano Purworejo Tempat Wisata Instagrammable Murah Meriah
Selain bunga alami, di taman bunga ini juga ada sebagian bunga plastik yang di pajang untuk mempercantik spot foto.pihak pengelola dan pengembang taman bunga terbagi menjadi dua, yakni indoor dan outdoor. Wisatawan yang berkunjung cukup bayar sekali di awal, selebihnya tidak ada tarif tambahan untuk menikmati semua wahana yang ada di dalamnya.
Harga tiket masuk Taman Bunga Pujon
Mungkin bagi anda yang merasa tertarik anda tentu ingin segera mencoba dan menjajal untuk berkunjung ke taman bunga pujon. Jika anda merasa tertarik untuk datang anda bisa membayar tiket masuk dengan mematok Harga tiket masuk untuk anak-anak 20 ribu, dan 25 ribu untuk umum. Biaya itu sudah include all service. Kecuali ada wisatawan yang tertarik untuk membeli bunga yang ada, tarifnya bermacam macam seusia dengan jenis bunga dan usianya.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.