Tapi Ingat Pulang

Alam, Daftar Wisata, Pantai, Pulau

6 Tempat Wisata di Soe Kabupaten Timor Tengah Selatan

Tempat Wisata di Soe

Hutan Bonsai Fatumnasi Tempat Wisata di Soe - Foto by cvaristonkupang.com

Tempat Wisata di Soe TTS – Soe adalah ibu kota Kabupaten Timor Tengah Selatan, Provinsi NTT. Kota ini biasa disebut “The Freezing City” atau “Kota Membeku” karena cuaca di kota ini jauh lebih dingin dibandingkan kota lainnya di Pulau Timor.

Kota Soe ini berjarak 110 km dari Kupang, atau sekitar 185 km dari Atambua.

Menengok ke kota Soe ( dibaca So’e) kita akan menemukan tempat wisata yang tidak biasa dan unik serta memukau mata. Mari kita simak

6 Tempat Wisata di Soe Kabupaten Timor Tengah Selatan

Berikut ini adalah daftar tempat wisata di Soe kabupaten Timor Tengah Selatan yang wajib kamu kunjungi saat datang ke kota yang dingin ini.

1. Taman Bunga Lavender Desa Noinbila

Tempat Wisata di Soe

Taman Bunga Lavender Noinbila, Tempat Wisata di Soe – Foto by betantt.com

Kamu tentu sudah tidak asing lagi dengan yang namanya bunga Lavender. Ya, Lavender adalah jenis bunga herbal yang biasanya ditemukan di Afrika utara dan Pegunungan Mediterania.

Ekstrak bunga Lavender sangat bermanfaat lho buat aroma terapi, menghindari gigitan serangga dan mencegah rambut rontok.

Nah hamparan bunga Lavender ini bisa dengan mudah kita temukan di Desa Noinbila, Soe, Timor tengah selatan dan tidak perlu jauh jauh ke Afrika utara ya teman.

Hamparan padang ungu Lavender sangat sayang untuk kamu lewatkan. Tempat ini merupakan tempat yang sangat indah dan banyak direkomendasikan untuk dikunjungi saat liburan.

Waktu yang tepat mengunjungi Taman bunga Lavender di Desa Noinbila adalah bulan Juni hingga Agustus.

Disini kamu bisa berswafoto, foto prewedding, hanya ada sedikit tips jika kamu sampai disini.

Ingat yah, Jangan mencabut bunga Lavendernya ya, biarkan bunga Lavender itu tumbuh dan keindahannya dinikmati oleh kita bersama.

2. Air Terjun Love

Tempat wisata di Desa Noinbila selain Taman Bunga Lavender, masih ada lagi lho yaitu Air Terjun Love.

Dinamakan Air Terjun Love karena terdapat sebuah lubang pada bebatuan disekitar air terjun yang bentuknya seperti hati.

Baca juga ya :

Tempat Wisata di Soe

Tempat Wisata di Soe, Air Terjun Love – Foto by btentt.com

Nah kamu dapat menemukan keunikan tersebut ketika mengunjungi Air Terjun Love Soe ini.

Selain itu disini juga terdapat kolam yang tidak terlalu dalam yang dapat kamu gunakan untuk bermain air.

Untuk dapat mencapai lokasi Air Terjun Love atau Tempat Wisata di Soe ini, kamu hanya perlu menempuh perjalanan sekitar 30 menit dari kota Soe.

Lebih tepatnya lokasi nya terletak di  Kampung Noenlaku, Desa Noinbila, Kecamatan Molo Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan.

So, tunggu apalagi, segera kamu kunjungi Air Terjun Love bersama sahabat-sahabat terbaik kamu.

3. Air Tagepe Noinbila

Tempat Wisata di Soe

Air Tagepe,Tempat Wisata di Soe yang indah – Foto by cvaristonkupang.com

Tempat Wisata di Soe selanjutnya yang haru skalian kunjungi adalah Air Tagepe Noinbila.

Tagepe sendiri memiliki arti terjepit atau terhimpit yang merupakan bahasa melayu Kupang.

Tempat wisata ini dinamakan Air Tagepe karena aliran air mengalir melalui celah barisan tebing batu yang sempit. Lebar kedua sisi tebing antara satu sampai tiga meter.

Di tempat wisata ini, kamu akan menikmati pemandangan eksotik air dengan campuran degradasi warna hijau, biru dan putih.

Jika kamu beruntung kamu akan menemukan ribuan kupu-kupu berwarna kuning yang beterbangan disekitar kamu.

Untuk sampai ke lokasi tersebut, sebaiknya Kamu diantar warga lokal sehingga tidak tersesat.

Dengan adanya warga lokal dadakan, bisa memudahkan perjalanan wisatamu. Mintalah 2 warga lokal untuk menjadi guide dadakan.

Air Tagepe ini berada di Desa Noinbila kecamatan Mollo Selatan – sekitar 10 km sebelah utara kota Soe.

4. Hutan Bonsai Fatumnasi

Hutan Bonsai Fatumnasi, unik bukan ? destinasi wisata ini dapat kamu jelajahi di lereng Gunung Mutis yang merupakan salah satu gunung tertinggi di Pulau Timor.

Hutan bonsai ini tepatnya berada di Desa Fatumnasi, Kecamatan Mollo Utara, Kabupaten Timor Tengah Selatan.

Baca juga : Catat 7 pinjaman online langsung cair tanpa jaminan yang Resmi dan aman

Hutan Bonsai Fatumnasi, Tempat Wisata di Soe paling terkenal

Hutan Bonsai Fatumnasi, Tempat Wisata di Soe paling terkenal – Foto by cvaristonkupang.com

Menuju ke Hutan Bonsai Fatumnasi cukup mudah, dari Kota Kupang, tapi memang memerlukan waktu sekitar 4 jam dengan menggunakan kendaraan roda dua dan empat.

Menuju Lereng Gunung Mutis, kamu akan menemukan kuda-kuda liar yang memang tidak bertuan hidup bebas di alam.

Udara di sini sangat sejuk, ditambah dengan pepohonan bonsai raksasa akan membuat kamu betah berlama lama.

Segera siapkan gawai terbaik kamu untuk menangkap momen indah di Hutan Bonsai Fatumnasi yang merupakan satu-satunya hutan bonsai di Indonesia.

5. Pantai Oetune, Tempat Wisata di Soe paling hits

6 Tempat Wisata di Soe Kabupaten Timor Tengah Selatan 1

Gurun Pasir di Pantai Oetune – Foto by instagram.com @amrietijay

Apa yang terlintas dibenak kamu saat melihat foto diatas? Gurun Sahara…oh bukan kawan, tempat wisata ini dapat jelajahi di Pantai Oetune terletak di Oebelo, Amanuban Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan, NTT.

Pantai Oetune berjarak sekitar 115 km dari Kota Kupang, dibutuhkan waktu tempuh sekitar 2,5-3 jam lamanya.

Jika wisata pantai menawarkan pasir putih sebagai daya magnet bagi wisatawan maka lain halnya dengan Pantai Oetune, yang menjadi pemikatnya adalah hamparan lautan padang pasir.

Padang pasir otune ini memiliki luas mencapai 100 meter persegi di sepanjang pantainya, layaknya gurun pasir di Negeri Timur Tengah.

Tak hanya berekreasi pantai saja, pengunjung juga dapat menikmati keindahan Oetune dengan bermain-main di sekitar kawasan gurun pasirnya.

Keindahan panorama pasir putih dengan balutan birunya laut dan langit semakin menambah keelokan pantai ini.

Keindahan dan pesona Pantai Oetune menjadikannya sebagai salah satu Tempat Wisata di Soe yang paling banyak dikunjungi wisatawan.

Baca juga ya :

6. Air Terjun Oehala

Air Terjun Oehala,Tempat Wisata di Soe

Air Terjun Oehala, Tempat Wisata di Soe – Foto by Wisata-tanahair.com

Air Terjun Oehala adalah Tempat Wisata di Soe yang juga wajib kalian kunjungi.

Air terjun Oehala berada Kecamatan Mollo Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan menjadi menu wajib saat berpetualang di NTT.

Hanya butuh waktu 20 menit dari Kota Soe dengan ongkos Rp. 20.000/orang kalau kamu menggunakan jasa tukang ojeg, dan jangan lupa mintalah tukang ojeg untuk menunggu kamu. Tiket masuk ke wisata alam ini adalah Rp. 3.000/orang.

Setelah sampai di sana, kamu akan menuruni anak tangga sebanyak 132 buah untuk menuju Air Terjun Oehala.

Disana ada tujuh tingkat atau undakan air terjun seperti membentuk anak tangga raksasa dialiri air yang akan mempesona setiap pengunjung yang tiba di lokasi tersebut.

 

Itulah tadi beberapa daftar rekomendasi tempat wisata di soe kabupaten timor tengah selatan yang bisa kamu kunjungi bersama teman dan keluargamu.

Selamat berlibur

**

 

Leave a Reply