Pulau Kodok – Kota Tegal yang mendapat julukan sebagai Kota Bahari ini selain identik dengan Rumah Makan Tegal, ternyata juga terkenal karena keindahan Pantai yang ada di Kota tersebut.
Terdapat wisata alam berupa pantai yang terkenal dari Kota Tegal, yaitu Pantai Alam Indah (PAI) dan Pantai Purwahamba Indah (Purin). Tapi taukah kamu bahwa pemerintahan setempat berencana untuk membangun lagi wisata yang dicanangkan dapat menjadi alternative berwisata di kota tersebut. Yap wisata tersebut dikenal sebagai Pantai Pulau Kodok.
Setiap pantai yang ada di Indonesia memiliki fungsi yang sama, yaitu untuk melepas penat dari keseharian setiap pengunjung, namun ternyata ada yang berbeda dari pantai ini.
Pantai Pulau Kodok dikenal karena keindahannya, juga sebagai pantai yang mampu membantu terapi para penderita penyakit seperti stroke, hipertensi, dan asam urat.
Karena mitos yang tersebar, maka pantai tersebut lambat laun menjadi pantai yang ramai dikunjungi oleh warga sekitar dan tak jarang terdapat pengunjung dari kota – kota lain, apa lagi ketika hari libur telah tiba.
Berdasarkan informasi yang didapatkan, Pantai Pulau Kodok sendiri dinamakan seperti itu karena di Pantai tersebut banyak tambak yang dimanfaatkan sebagai tempat pemancingan, dimana para pemancing yang berkunjung tersebut seringkali berpindah – pindah untuk mendapatkan tempat yang cocok untuk melakukan aktivitas memancing, sehingga para pemancing tersebut dianggap sebagai kodok. Kebetulan juga Pantai Pulau Kodok jaman dulu memang banyak kodoknya.
Lokasi Pantai Pulau Kodok
Lokasi Pantai Pulau Kodok ini ternyata tidak jauh dari Pantai Alam Indah (PAI), yaitu tepatnya ada di wilayah RT 06 RW 10 Kelurahan Panggung Kecamatan Tegal Timur.
Baca juga :
- Keindahan Bendungan Kamijoro Pajangan Bantul yang Instagramable Banget!
- Keindahan Curug Landung di Kuningan
Pantai Pulau Kodok ini menawarkan wisata pantai yang sejuk karena tempatnya masih alami dan jauh dari hiruk pikuk kendaraan, serta aman, sehingga para pengunjung dapat leluasa untuk bermain air di bibir pantai tersebut.
Harga Tiket Masuk Ke Pantai Pulau Kodok
Pantai Pulau Kodok ini berbeda dengan kedua pantai yang disebutkan dalam artikel ini sebelumnya, yaitu Pantai Alam Indah (PAI) dan Pantai Purwahamba Indah (Purin).
Kenapa berbeda? Karena kedua pantai tersebut mengharuskan para pengunjungnya untuk membayar bea masuk ke wisata pantai, kemudian juga harus membayar biaya parkir kendaraan.
Sudah harus bayar biaya masuk dan parkir kendaraan, ternyata para pengunjung harus membayar biaya kamar mandi atau toilet ketika ingin menggunakannya. Apabila ditotal, maka kurang lebih setiap orang harus membayar setidaknya Rp 10.000 untuk dapat menikmati Wisata Pantai tersebut.
Pantai Pulau Kodok sampai saat ini belum menarifkan bea masuk ketika ingin menikmati area wisatanya, namun memang ada biaya parkir. Berdasarkan informasi yang didapatkan pula, biaya parkir yang dibayarkan kepada juru parkir juga seikhlasnya sehingga hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung Wisata Pantai Pulau Kodok.
Pantai Pulau Kodok juga direncanakan oleh pemerintah setempat sebagai water front city yang mana akan dibangun banyak fasilitas terkait dengan wisata air. Wisata air tersebut disuguhkan bagi para pengunjung agar bertambah betah di Pantai Pulau Kodok.
Jadi tunggu apa lagi? Kalo kamu ada di daerah Kota Tegal, luangkan waktu untuk bisa refreshing di Pantai Ini.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.