Pemalang Jawa Tengah memiliki destinasi wisata pantai yang sangat cantik. Namanya adalah Pantai Widuri. Di sini pengunjung bisa menikmati suasana romantis sembari menyusuri pasir pantai ditemani deburan ombak yang tenang. Untuk lebih jelasnya berikut review tentang Pantai Widuri Pemalang.
Pesona Wisata Pantai Widuri Pemalang
Pantai Widuri merupakan destinasi wisata yang eksotis. Di sini pengunjung akan menemukan tebaran pasir berwarna hitam yang unik serta tidak banyak pantai yang memilikinya.
Pepohonan besar di pinggir pantai membuat suasana pantai lebih teduh. Bahkan semilir angin yang berhembus membuat suhu sekitar pantai tetap sejuk sekalipun di siang hari. Maka dari itu, rugi jika ke Pemalang tetapi tidak mampir ke pantai widuri.
Pantai widuri adalah lokasi strategis untuk melihat sunsite maupun sunrise. Karena dari segi topografi tanah membuat matahari terlihat dengan jelas. Maka dari itu, di waktu itu pengunjung pantai lebih banyak dibanding waktu yang lainnya.
Baca Juga: Pantai Putri Lopian Samosir
Fasilitas Wisata Pantai Widuri Pemalang
Pantai Widuri Pemalang dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap. Selain sudah dibangun gazebo tepi pantai juga ada beberapa spot untuk melihat sunsite maupun sunrise. Terkadang fasilitas tersebut dijadikan angle foto oleh pengunjung.
Di Pantai juga ada wahana playground sederhana untuk anak-anak. Lokasinya berada di tengah-tengah taman pantai yang indah dan teduh. Maka dari itu, anak yang bermain di sana tidak akan kepanasan sekalipun sinar matahari sedang terik.
Saung-saung sederhana juga dibangun di area playground. Di sanalah para orang tua bisa mengawasi anaknya yang sedang bermain sembari menyantap bekal yang dibawa dari rumah. Jika pun tidak bawa bekal, bisa membeli makanan yang juga disediakan di beberapa warung yang berjejer rapi.
Sarana Wisata Pantai Widuri Pemalang
Pantai Widuri Pemalang Jawa Tengah juga memiliki beberapa sarana yang bagus. Di antaranya adalah toilet dan rumah bilas yang bisa digunakan sehabis berenang. Di sana juga ada kamar ganti khusus laki-laki dan perempuan.
Pihak Pengelola juga membangun panggung permanen. Biasanya di sini selalu diadakan pagelaran musik di waktu-waktu tertentu, seperti akhir pekan dan liburan hari besar. Sedangkan agak ke selatan terdapat sirkuit balap sepeda motor dan lapangan tenis.
Sekeliling pantai dibangun tembok pembatas. Sedangkan di bagian luarnya terdapat loket yang menjual tiket masuk ke pantai. Sarana parkir berada di dalam kawasan dengan penjagaan ketat beberapa petugas. Dijamin kendaraan aman serta diatur dengan serapi mungkin.
Harga Tiket dan Jam Buka Pantai Widuri Pemalang
Tiket Pantai Widuri dijual dengan harga murah. Selain akhir pekan pengunjung hanya dikenakan tiket sebesar Rp3000 rupiah. Tetapi jika akhir pekan pengunjung dikenakan biaya tiket sebesar Rp4.000 rupiah perorang. Harga yang sangat murah dan terjangkau untuk pantai se-eksotis Pantai Widuri.
Pantai Widuri buka 24 jam non stop. Maka dari itu, silakan didatangi kapan pun sesuai keinginan Anda. Sekadar saran pastikan datang ke lokasi sebelum sunrise atau sunsite. Karena suasana di sana lebih menyenangkan dan romantis.
Lokasi dan Rute Menuju Pantai Widuri Pemalang
Pantai Widuri berada di Desa Widuri Pemalang Kabupaten Pemalang Jawa Tengah. Sebuah lokasi yang juga disebut dengan desa Tlincing. Sedangkan Pantai Widuri adalah ikon wisata di tempat tersebut.
Rute menuju pantai bisa melalui alun-alun kota Pemalang. Dari pusat kabupaten tersebut, lurus saja Ke daerah utara dengan mengikuti petunjuk jalan. Jika ingin yang lebih simpel bisa mengakses lokasi melalui Google Map.
Itulah review singkat tentang Pantai Widuri Pemalang. Semoga bisa menambah perbendaharaan daftar wisata pantai yang akan Anda jadikan rujukan pada liburan nanti.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.