Tapi Ingat Pulang

Danau

Harga Tiket Danau Air Batu Palembang Dan Rutenya

Danau Air Batu

Air Batu – Di Palembang Sumatera Selatan ada satu destinasi wisata yang layak untuk dikunjungi.

Namanya adalah Danau Air Batu yang berada di Kecamatan Talang Kelapa Banyuasin Palembang.

Tempat wisata ini dianggap bakal viral melihat jumlah pengunjung yang terus melonjak drastis.

Apalagi dari segi destinasi, memang mengandung pesona yang artistik cocok dijadikan sebagai tempat untuk melepas penat.

Danau Air Batu Palembang

Danau Air Batu

Danau Air Batu

Danau Air Batu Palembang sesungguhnya bukan destinasi danau atau telaga yang terbentuk secara alami.

Melainkan danau yang terbentuk dari bekas penggalian batu yang memiliki diameter cukup panjang dan lebar.

Sekalipun demikian, pemandangan danau sangat asri dan indah.

Sungguh tidak kalah dengan telaga yang terlahir secara alami sebagai satu bentuk keajaiban alam.

Maka dari itu, wajar kalau Danau Air Batu dijadikan sebagai tempat wisata.

Jangan menyangka kalau pelesir ke Danau Air Batu akan kepanasan karena suasana alam yang gersang.

Justru di tempat ini angin mengalir sepoi-sepoi serta di pinggir telaga masih banyak rerimbunan pohon yang membuat suasananya cukup teduh.

Pesona Danau Air Batu Palembang

Yang menarik dari Danau Air Batu Palembang tidak hanya pemandangannya saja, tetapi juga ada beberapa pesona lain yang menarik pengunjung untuk mampir ke tempat ini.

Dan untuk List lengkapnya dijelaskan di bawah, silakan disimak semoga ada manfaatnya.

1. Warna Air Danau yang Eksotis

Danau Buatan Air Batu di Sumatera Selatan

Danau Buatan Air Batu di Sumatera Selatan – Yosi Noviana

Keistimewaan yang pertama adalah warna air Danau Air Batu sering berubah-ubah. Kadang berwarna hijau bahkan kadang berubah menjadi warna biru cerah.

Hal ini disebabkan oleh pendaran cahaya matahari pada waktu-waktu tertentu yang di setiap waktu tersebut, bias cahayanya pasti berbeda.

Warna air danau yang cerah, seakan kontras dengan batu karang hasil galian yang berwarna cokelat tua.

Selain itu, warna hijau lumut dan tumbuhan di pinggir danau juga membuat pesona danau semakin eksotis.

2. Guratan Relief pada Batuan di Pinggir Danau

Keistimewaan berikutnya adalah guratan batu yang memagari danau, juga terkesan eksotis.

Sekalipun bukan alami tetapi hasil kerja manusia, tetapi rautannya yang halus dan desain yang kreatif, membuat tampilannya tidak kalah dengan batu karang yang alami.

Maka dari itu, jika ada di sini seakan sedang di pinggir Pantai di Bali yang dipenuhi dengan karang-karang yang terjal.

Tentunya wajar kalau Danau Air Batu disebut ikon wisata Palembang.

3. Banyak Spot Foto Alami

Danau Buatan Air Batu memang bukan wisata alami dan natural melainkan buatan manusia.

Akan tetapi, seiring bertambahnya waktu, ternyata banyak ditemukan spot-spot lokasi yang terlihat eksotis sekalipun tidak dihasilkan dari kreativitas manusia.

Spot-spot foto inilah yang juga menjadi pesona danau sehingga banyak kawula muda datang ke tempat ini.

Bahkan ada beberapa perusahaan foto pre-wedding yang menjadikan spot tersebut sebagai satu latar ketika memotret calon pengantin.

Harga Tiket Danau Air Batu

Danau Air Batu Palembang

Untuk berwisata ke Danau Air Batu atau ke Danau Buatan Air Batu, kamu tidak perlu membawa budget yang besar.

Karena harga tiketnya sangat murah, per-orang hanya cukup membayar Rp5.000 rupiah saja.

Dengan uang sekecil itu, kamu bisa menikmati segala macam pesona Danau Air Batu.

Termasuk biaya parkir kendaraan kecuali kamu ingin menyantap kuliner khas Banyuasin, tentu harus mengeluarkan uang untuk biaya tambahan.

Lokasi dan Rute Menuju Danau Air Batu

Danau Buatan Air Batu

Danau Buatan Air Batu – Henita

Danau Air Batu beralamat di Jalan Sungai Rengit Desa Air Batu Kecamatan Talang Kelapa Kabupaten Musi Banyuasin.

Jarak dari Kota Palembang tidak terlalu jauh, hanya berkisar 20-30 km saja.

Jika berangkat dari Kota Palembang jarak tempuh kendaraan selama 50 menit dengan kecepatan sedang.

Jangan khawatir, akses jalan ke tempat wisata cukup baik dan sudah diperbaharui dengan tingkat keamanan yang terkendali.

Hal ini dikarenakan akses jalan menuju tempat wisata merupakan akses jalan propinsi yang menghubungkan antara Palembang dengan Betung.

Jika pun sedikit masuk, hanya 1 km saja dari akses jalan.

Jam Buka Danau Air Batu

Danau Air Batu

Danau Air Batu

Jam buka Danau Air Batu Palembang tidak menentu. Namun sebagian besar pengunjung datang ke lokasi ketika menjelang senja.

Karena suasananya sangat bagus terutama ketika matahari sudah hampir terbenam.

Jika malam hari dipastikan tidak ada pengunjung, karena destinasi ini tidak memiliki penerangan yang cukup.

Maka dari itu, jika ingin mendatanginya, silakan datangi siang hari saja.

Demikian sekilas ulasan tentang Danau Air Batu yang hits di Palembang Sumatera Selatan.

Maka dari itu, silakan jadwal perjalanan kamu sekarang juga, sehingga tidak kebingungan ketika ingin pelesir tetapi tidak ada tempat yang menjadi rujukan.

Leave a Reply