Tapi Ingat Pulang

Taman

Harga Tiket Taman Kelinci Bambu Apus Dan Wahananya

Koleksi kelinci di Taman Kelinci Bambu Apus

Koleksi kelinci di Taman Kelinci Bambu Apus - foto Syenni Gemilang

Jika Anda ingin berwisata bersama si kecil, maka Taman Kelinci Bambu Apus layak untuk dikunjungi. Ini merupakan destinasi yang menggabungkan antara wisata alam dengan wisata edukasi.

Dijamin, jika si kecil dibawa ke sini, pengetahuannya akan semakin bertambah. Terutama edukasi terkait hewan kelinci.

Taman Kelinci Bambu Apus merupakan destinasi yang cukup populer. Bahkan pengunjungnya bukan hanya anak-anak tetapi juga orang dewasa.

Mahasiswa peternakan pun banyak yang berkunjung ke destinasi ini. Oleh karena popularitas inilah, destinasi layak dibuatkan review seperti berikut ini:

Daya Tarik Taman Kelinci Bambu Apus

Taman Kelinci Bambu Apus

Taman Kelinci Bambu Apus // suara.com

Daya tarik utama dari Taman Kelinci Bambu Apus adalah pemandangannya yang eksotis.

Pasalnya, taman ini berada di area ketinggian yang masih dipenuhi dengan pepohonan yang rindang.

Bahkan pengelola telah membangun bukit buatan berundak yang bagus untuk melihat sunsite dan sunrise.

Di destinasi ini, juga terdapat ratusan kelinci yang lucu. Hewan yang pasti menggemaskan dan akan membuat pengunjung tidak tahan untuk segera menggendong dan berinteraksi dengannya.

Bahkan ada beberapa kelinci terlatih yang akan menunjukkan perilaku-perilaku yang menggemaskan.

Jumlah spot foto berlimpah juga daya tarik dari Taman Kelinci Bambu Apus.

Pengunjung tinggal memilih apakah ingin selfie di spot foto buatan atau spot natural yang tak kalah estetis.

Maka dari itu, kalau ke Taman Kelinci Bambu Apus jangan lupa membawa kamera yang canggih.

Kegiatan Wisata di Taman Kelinci Bambu Apus

Ada banyak kegiatan wisata di Taman Kelinci Bambu Apus Jakarta. Kegiatan-kegiatan ini bisa menjadi pengisi waktu liburan yang bermanfaat.

Bahkan ada sebagian kegiatan yang bisa meningkatkan kecerdasan. Ini dia kegiatan-kegiatan di Taman Kelinci yang dimaksud:

1. Bermain dengan Kelinci

Koleksi kelinci di Taman Kelinci Bambu Apus

Koleksi kelinci di Taman Kelinci Bambu Apus – foto Syenni Gemilang

Sesuai dengan namanya, maka Taman Kelinci pasti dipenuhi dengan kelinci. Pengunjung bisa berinteraksi dan bermain dengan hewan lucu tersebut.

Bahkan, pengunjung juga bisa menggendong dan memberinya makan. Jangan khawatir, kelinci di taman ini terawat dengan baik, bersih dan sehat.

Pihak pengelola juga mengadakan atraksi kelinci yang lucu. Pengunjung bisa menonton atraksi tersebut secara gratis.

Silakan juga kalau ingin memotret kelinci yang sedang menunjukkan kemampuannya di tengah hamparan rumput yang menghijau.

Pementasan ini yang paling disukai pengunjung di Taman Kelinci Bambu Apus.

2. Selfie dengan Kelinci yang Lucu

Aktivitas yang juga populer di Taman Kelinci Bambu Apus ialah foto selfie dengan kelinci yang lucu .

Untuk melakukan kegiatan ini, pengunjung tidak perlu membayar sepeser pun.

Sekalipun demikian, pengunjung tetap diperbolehkan untuk memilih kelinci yang ingin diajak untuk berfoto.

Jika ingin mendapatkan sensasi berfoto yang lebih elegan, silakan selfie sembari memberi makan kelinci.

Pasti si kelinci akan menampakkan wajah yang lebih menggemaskan lagi.

Untuk makanan kelinci sendiri, pihak pengelola sudah menyiapkan dan pengunjung tinggal membeli saja.

3. Belajar Meracik Pupuk Organik

Belajar Meracik Pupuk Organik

Belajar Meracik Pupuk Organik – foto Vera Septiana

Di Taman Kelinci Bambu Apus terdapat pelatihan pembuatan pupuk organik. Sarana penyubur tanaman ini dibuat dari ekstrak kotoran dan urine kelinci.

Nah, pengunjung bisa mengikuti latihan tersebut untuk menambah pengetahuan dan keterampilan.

Bahkan, pupuk yang sudah dihasilkan bisa dibawa pulang dengan membayar biaya yang terbilang murah.

Dengan mengikuti pelatihan ini, pengunjung akan mendapatkan tambahan wawasan.

Termasuk tidak lagi menganggap kotoran dan urine kelinci adalah sesuatu yang menjijikkan.

Apalagi pupuk yang dihasilkan juga bagus untuk tanaman.

Jadi, pengunjung yang memiliki aneka bunga di rumah, bisa berkunjung dan membeli pupuk di Taman Kelinci Bambu Apus.

Harga Tiket dan Jam Masuk Taman Kelinci Bambu Apus

Taman Kelinci Bambu Apus

Taman Kelinci Bambu Apus – foto scalescale

Pengunjung yang ingin berwisata ke Taman Kelinci Bambu Apus tidak dikenakan biaya tiket.

Cuma hanya ada biaya parkir sebesar Rp5.000 untuk kendaraan roda dua dan Rp10.000 untuk kendaraan roda empat.

Sekalipun bebas biaya tiket, sarana wisata di Taman Kelinci Bambu Apus sangat lengkap termasuk gazebo tempat bersantai.

Destinasi ini dibuka dari jam 08.00 pagi dan tutup jam 17.00 sore.

Pagi dan sore hari merupakan waktu kunjungan terbaik, karena kalau siang hari suasana di taman agak panas.

Jadi, silakan berkunjung bersama keluarga namun pastikan datang di waktu yang tepat.

Lokasi dan Rute Menuju Taman Kelinci Bambu Apus

Lokasi Taman Kelinci Bambu Apus

Lokasi Taman Kelinci Bambu Apus – foto Anisa Priandani

Taman Kelinci Bambu Apus berada di Jalan Bambu Apus Raya, RT 12 RW 2 Bambu Apus Kecamatan Cipayung Kota Jakarta Timur Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Menurut informasi yang beredar, taman ini dibangun oleh Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Dinas KPKP) DKI Jakarta.

Kalau ingin berkunjung ke destinasi ini, silakan melalui akses jalan tol Lingkar Timur.

Setelah itu keluar menuju jalan Gempol Raya atau yang sejalur dengan Jakarta Internasional Korean School.

Di area ini, pengunjung tinggal membaca papan penunjuk jalan yang akan mengantarkan ke lokasi taman.

Hari libur panjang sebentar lagi akan segera usai. Jadi, mari manfaatkan sisa waktu untuk berkunjung ke Taman Kelinci Bambu Apus Jakarta untuk berwisata.

Sebuah destinasi pelesir yang akan sangat disukai oleh seluruh anggota keluarga terutama si kecil. Jangan lupa budget wisata dipersiapkan jauh-jauh hari ya.

Leave a Reply