Tapi Ingat Pulang

Air Terjun, Alam, Daftar Wisata, Pantai

6 Tempat Wisata Alam Di Serui Kepulauan Yapen Papua

Pantai Cina Tua Serui

Pantai Cina Tua Serui

Indonesia terkenal memiliki kekayaan alam yang melimpah. Baik laut dan daratan punya keindahan masing-masing yang membuat Indonesia sangat unik.

Indonesia yang terbentang dari ujung Sabang sampai Merauke memiliki berbagai keistimewaan masing-masing daerah sehingga tiap daerah punya tempat wisata alam yang indah.

Soal tempat wisata alam, Indonesia punya berbagai pilihan. Terutama wisata laut, Indonesia punya banyak pantai yang indah untuk dikunjungi.

Di ujung Indonesia Timur, ada daerah Kabupaten Kepulauan Yapen, Papua yang memiliki wisata pantai karena memiliki banyak kepulauan kecil.

Ibukotanya adalah Serui yang terletak di distrik Yapen Selatan.

Apa saja sih yang keindahan alam yang bisa dikunjungi di sekitar Serui, Kabupaten Yapen? Simak untuk tahu lebih lanjut!

1. Telaga Sarawandori

Telaga Sarawandori

Telaga Sarawandori – foto ig heintjepaath

Kalau suatu tempat bisa dikategorikan sebagai harta terpendam, Telaga Sarawandori bisa masuk ketagori itu.

Keindahan terlihat dari telaga berwarna biru yang dikelilingi pepohonan. Ada rasa misterius dan cantik yang bisa dinikmati.

Telaga ini terletak sekitar 10 km ke arah Barat dari Serui. Untuk menuju telaga ini bisa menggunakan kendaraan bermotor dan ditempuh kurang lebih 15-20 menit.

2. Pantai Sarawandori

Pantai Sarawandori

Pantai Sarawandori – foto indragram8

Tak hanya telaganya, pantai Sarawandori pun juga menarik untuk dikunjungi. Keindahan pesisir pantai sangat terlihat disini.

Pemandangan alam yang bersih dan alami membuat tempat ini nyaman untuk liburan.

Selain pesisir pantai yang indah, kekayaan dalam airnya pun tak kalah menarik. Kamu bisa menyelam untuk melihat betapa indahnya alam bawah laut disini. Harga tiket masuk adalah 20.000 rupiah.

Baca juga : mengenal daftar Suku Di Papua yang unik

3. Air Terjun Mantembu

Air Terjun Mantembu

Air Terjun Mantembu – foto ig marahole_falen

Tempat Wisata Alam Di Serui Kepulauan Yapen Papua selanjutnya adalah Air Terjun Mantembu.

Pesona air terjun Mantembu adalah suasana sejuk yang menyegarkan. Airnya dingin dan menenangkan siapa saja yang datang.

Gemuruh Air Terjun Mantembu juga membuat tempat ini seru untuk dikunjungi.

Jika datang kesini kamu bisa ikut bermain air atau hanya bermain di pinggiran saja. Untuk bisa masuk kesini, kamu perlu membayar 20.000 rupiah.

4. Pantai Mariadei serui

Pantai Mariadei serui

Pantai Mariadei serui – foto ig cicicuuidh

Pantai Mariadei merupakan salah satu pantai yang berada di Kabupaten Yapen. Letaknya 2 km dari Kota Serui dan bisa ditempuh menggunakan ojek.

Seperti pantai lainnya, disini memiliki pemandangan yang sangat indah. Namun, yang menjadikan pantai ini berbeda adalah adanya wisata untuk memancing.

Kamu bisa memancing di pinggiran pantai dan menikmati pengalaman baru menangkap ikan. Harga tiket masuk adalah 20.000 rupiah.

5. Pantai Aromarea

Pantai Aromarea

Pantai Aromarea – foto ig mawampiphotographer

Bersama dengan pantai Sarawandori, Pantai Aromarea juga dikenal sebagai salah satu destinasi wisata yang sudah lama dikenal. Pada musim liburan, pantai ini sangat ramai dikunjungi.

Apa yang menjadi kelebihan pantai ini dibanding pantai lain adalah pasir pantai yang berwarna putih.

Perpaduan laut dan pasir putih membuat pantai ini sangat indah. Selain itu kekayaan lautnya sangat beragam. Lokasi ini sangat cocok untuk berenang dan menyelam.

6. Pantai Cina Tua Serui

Pantai Cina Tua Serui

Pantai Cina Tua Serui

Ada kisah sejarah yang terjadi di tempat ini. Kisah yang menjadi bagian dari masyarakat Serui hingga saat ini.

Sesuai dengan namanya, Pantai Cina Serui berada di Kampung Cina. Pantai ini menjadi lokasi pendaratan pertama masyarakat keturunan Tionghoa di Serui pada tahun 1920.

Tak hanya pantai, di sekitar perkampungan juga terdapat peninggalan sejarah berupa bangunan bersejarah.

Sejarah ini juga membuat keunikan lain di Serui yaitu adanya istilah Perancis atau Peranakan Cina Serui.

Masyarakat Tionghoa yang datang ke Serui kemudian menikah dengan masyarakat asli Serui. Keturunan mereka pun memiliki istilah Perancis.

Hal ini karena hasil perkawinan yang membuat fitur tubuh campuran dari keduanya. Biasanya kulit mereka lebih langsat, rambut yang lurus, dan lainnya.

Ini juga membuat kebudayaan baru karena adanya akulturasi budaya Cina dan Papua.

Baca juga : inilah daftar Tempat Wisata di Nabire Papua yang Indah

Itulah enam lokasi wisata yang berada di Serui, Kabupaten Kepulauan Yapen, Papua. Lokasi wisata di sekitar Indonesia Timur memang yang paling indah untuk dinikmati adalah kekayaan alamnya.

Banyak lokasi yang masih belum banyak terjamah manusia. Keindahan alam masih dijaga dengan baik. Baik laut dan darat masih banyak lagi lokasi wisata yang bisa dikunjungi.

Serui bisa menjadi pilihan jika ingin mencoba liburan di Indonesia Timur.

Jangan lupa bawa peralatan foto atau menyelam jika ingin mengunjungi pantai dan air terjun di sana agar momen indahmu bisa menjadi kenang-kenangan.

Nah, mana nih lokasi yang paling ingin kamu kunjungi?

 

 

Leave a Reply