Tapi Ingat Pulang

Daftar Wisata, Alam, Budaya, Desa Wisata

6 Tempat Wisata di Batusangkar Tanah Datar

Istana Basa Pagaruyuang

Sumber: wisato.id

Tempat wisata di Batusangkar – Batusangkar adalah salah satu kecamatan yang berlokasi di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Daerah inilah disebut-sebut sebagai asal-mula hadirnya suku Minangkabau. Apa benar? Tidak hanya itu, Batusangkar ternyata menjadi salah satu ikon wisata yang dimiliki Provinsi Sumatera Barat loh.

Tentunya, sebagai ikon wisata, Batusangkar memiliki banyak tempat wisata yang harus dikunjungi dan masuk dalam daftar tempat wisata dalam bucket list-mu. Bukan hanya wisata alamnya yang mempesona dan memukau, Batusangkar Tanah Datar juga menyuguhkan wisata budaya dan sejarah. Kamu harus tau bagaimana kekentalan budaya suku Minangkabau di sana.

Nah, sebenarnya apa saja sih wisata memukau dan menakjubkan yang ada di Batusangkar Tanah Datar ini? Sesaat lagi kamu akan tau. Kemudian bersiap-siaplah untuk berangkat ke sana. Kemana? Ini dia 6 tempat wisata di Batusangkar Tanah Datar.

1. Puncak Pato

Kamu pasti tau perang Paderi kan? Nah, Puncak Pato ini adalah saksi bisu sejarah adanya Perang kaum Paderi melawan para penjajah yang dipimpin oleh Imam Bonjol. Puncak Pato ini berlokasi tepatnya di Nagari Batu Bulek Kecamatan Lintau Buo Utara, Kabupaten Tanah Datar. Itu hanya berjarak sekitar 17 km dari Kota Batusangkar.

Tempat wisata di Batusangkar, Puncak Pato

Tempat wisata di Batusangkar, Puncak Pato – Sumber: ksmtour.com

Kamu cukup membayar sejumlah Rp 5.000 untuk bisa naik ke Puncak Pato. Tidak mahal kan? Sebaiknya, kamu membawa bekal bila akan kesana. Tempatnya memang masih sangat alami, sehingga kamu tidak akan menjumpai warung di sana.

Ada apa di Puncak Pato? Bila telah sampai di atas Puncak Pato, kamu akan merasakan udara Tanah Datar yang sangat sejuk loh. Banyak sekali pepohonan besar yang menjulang. Tidak hanya itu, kamu bisa saksikan pemandangan hamparan sawah yang sangat indah. Siap-siaplah dengan kameramu untuk mengabadikannya.

2. Tabek Patah

Tempat wisata di Batusangkar Tanah Datar yang juga tidak kalah menariknya adalah Tabek Patah. Tabek Patah berlokasi di Jl. Raya Batusangkar Bukittinggi KM 16 Tabek Patah, Kabupaten Tanah Datar. Kamu bisa ke sana setiap hari mulai pukul 09.00 WIB.

Uniknya, Tabek Patah merupakan kawasan wisata alam yang lokasinya tepat berada di pinggang Gunung Merapi. Hal inilah yang membuat Tabek Patah menjadi destinasi wisata yang memiliki suhu udara yang amat sejuk. Tidak hanya itu, Tabek Patah menyajikan pemandangan pepohonan pinus yang masih hijau. Hingga tidak jarang kawasan Tabek Patah dijadikan tempat spot foto yang instagrammable pastinya.

Walau letaknya yang berada di pinggang Gunung Merapi, untuk bisa sampai ke sana kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi. Bahkan bila ingin merasakan suasana penduduknya, kamu bisa menggunakan transportasi umum juga loh. Selain itu, yang juga mengejutkan adalah, harga tiket masuk hanya Rp 5.000. Berani masuk?

3. Istana Basa Pagaruyuang

Istan Basa Pagaruyuang ini adalah salah satu peninggalan Kerajaan Pagaruyuang yang saat ini menjadi objek wisata sejarah dan budaya yang ada di Batusangkar Tanah Datar. Bahkan, istana ini menjadi ikon dari Tanah Datar. Istana Basa Pagaruyuang berada di Kecamatan Tanjung Emas Kota Batusangkar Kabupaten Tanah Datar. Kamu bisa menempuh jarak  hanya sekitar 5 km dari pusat kota Batusangkar.

Tempat wisata di Batusangkar, Istana Basa Pagaruyuang

Tempat wisata di Batusangkar, Istana Basa Pagaruyuang – Sumber: wisato.id

Bila dilihat, Istana Basa Pagaruyuang adalah bangunan khas minangkabau yang paling megah. Istana ini terdiri dari tiga tingkat dan juga 11 puncak atap yang terbuat dari ijuk  dengan tinggi 60 meter. Khasnya lagi, dinding Istana Basa Pagaruyuan ini menunjukkan ciri Minangkabau dengan berbagai ukiran-ukiran indah khas Minangkabau.

Dulunya, Istana Basa Pagaruyuang ini pernah kebakaran akibat angin tropis moonson. Walaupun istana yang dikenal juga dengan Istana Si Linduang Bulan ini tidaklah asli lagi, namun replika istana ini dibuat sangatlah mirip dari aslinya.

4. Benteng Van Der Capellen

Benteng ini merupakan objek wisata yang menampilkan situs sejarah di Tanah Datar. Pada 1821 lalu, sejarah mencatat bahwa ada pertentangan antara kaum adat dan kaum agama di kota Batusangkar ini. Nah, Benteng Van Der Capellen inilah yang menjadi saksi bisu sejarah kala itu.

Bila penasaran bagaimana Benteng ini berdiri, kamu bisa langsung mengunjungi Benteng yang berlokasi di Baringin Kota Batusangkar Kabupaten Tanah Datar ini. Uniknya, sampai saat ini, Benteng Van Der Capellen masih mempertahankan bentuk aslinya loh. Sarannya, kamu datang di Hari Minggu,  karena setiap Hari Minggu akan ada Pasar Van der Capellen yang menjual banyak makanan jaman dahulu di sana.

5. Batu Basurek

Nah, objek wisata yang satu ini adalah objek wisata sejarah yang terletak di Desa Kubu Rajo, Nagari Lima Kaum, Batusangkar. Batu Basurek ini merupakan peninggalan sejarah yang ada di Batusangkar Tanah Datar. Batu yang menggunakan tulisan jawa kuno dan sansekerta ini ternyata diperkirakan telah berumur 6 abad. Tua sekali kan?

Tempat wisata di Batusangkar, Batu Basurek

Tempat wisata di Batusangkar, Batu Basurek – Sumber: eviindrawanto.com

Batu Basurek ini memiliki lebar 25 cm dan tinggi 8 cm dengan ketebalan 10 cm dan berat sebesar 50 kg. Infonya nih, Batu Basurek berarti batu yang bertulisan. Apa sih isi tulisannya? Kamu bisa datang ke situs cagar budaya ini untuk mengetahui lebih dalam. Lokasinya tidak jauh kok dari Istana Basa Pagaruyuang.

6. Batu Ampek Angkek 

Batu Ampek-angkek menunjukkan bahwa Batusangkar Tanah Datar merupakan wilayah yang memperkaya Sumatera Barat dengan situs-situs peninggalan sejarahnya. Batu Ampek Angkek juga lebih sering dikenal dengan Batu Angkek-Angkek.

Konon katanya, berat dari batu ini akan berubah-ubah jika diangkat berulang kali. Bahkan uniknya lagi, sebagian masyarakat setempat mempercayai bahwa bila ada orang yang mampu mengangkat batu itu dan meletakkannya dipangkuan, maka akan tercapai segala keinginan dan cita-citanya. Tertarik untuk mencoba?

Tenang, lokasi objek wisata Batu Ampek Angkek ini sangat mudah dijangkau. Lokasinya sangat dekat dengan pusat kota Batusangkar dan hanya menempuh selama  3 jam dari Kota Padang.

Nah, itu tadi 6 tempat wisata di Batusangkar Tanah Datar yang patut kamu cicipi. Kamu juga bisa lihat tempat wisata di wilayah Sumatera Barat lainnya, inilah 5 Tempat Wisata di Kota Bukit Tinggi.

Leave a Reply