Tapi Ingat Pulang

Uncategorised

6 Kuliner dan Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi

Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi

Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi - goodindonesianfood.com

Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi – Jika mendengar Sumatera Utara, mungkin durian, kopi, dan makanan khas Batak langsung muncul di pikiran Anda. Namun tahukah Anda kalau Batak bukanlah satu-satunya etnis yang menetap di provinsi tersebut?

Di Sumatera Utara ada beberapa suku asli yang menetap sedari awal peradabannya, seperti Melayu, Batak Karo, Batak Toba, Batak Mandailing, Batak Pesisir, Simalungun, serta Nias. Dengan banyaknya adat yang tersebar di tanah Sumatera Utara, tentu ada asimilasi yang terjadi di antara tradisi masyarakatnya. Asimilasi paling mudah dan sering terjadi adalah adanya pengaruh pada makanan di masyarakat.

Kuliner khas tidak hanya sekadar jadi tradisi, hal tersebut pun mampu dikatakan sebagai identitas dari sebuah daerah. Bahan makanan yang berasal dari hasil bumi sekitar, olahan rempah, serta proses masaknya merupakan sebuah penanda yang membentuk keunikan dari masyarakat setempat.

Keberagaman etnis yang ada di Sumatera Utara yang memengaruhi produk kuliner juga sebenarnya menjadi contoh kecil dari betapa luas dan beragamnya kebudayaan yang ada di Indonesia.

Tempat Wisata Di Sidikalang Kabupaten Dairi

Tempat Wisata Di Sidikalang Kabupaten Dairi – by Bataksiana.blogspot.com

Luasnya Sumatera Utara terkadang membuat para wisatawan bingung untuk memulai dari mana dalam mencari kuliner khas daerah setempat. Mungkin salah satu daerah ini bisa jadi alternatif yang membantu Anda dalam memuaskan keinginan Anda untuk menemukan cita rasa makanan yang baru.

Daerah ini bernama Sidikalang. Sidikalang merupakan nama dari sebuah kecamatan di Kabupaten Dairi, Sumatera Utara. Sidikalang juga memiliki peran sebagai pusat pemerintahan kabupaten tersebut.

Menjadi sebuah pusat dari sebuah daerah, tentu menguntungkan bagi Sidikalang karena dapat mengakomodasi kebutuhan banyak orang yang menginginkan Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi di Sumatera Utara.

6 kuliner khas Sidikalang Kabupaten Dairi yang perlu Anda coba

Bagi Anda yang berkesempatan untuk mengunjungi Sidikalang di Kabupaten Dairi, inilah 6 Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi pilihan yang bisa menggugah selera makan

1. Pelleng

Pelleng , Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi

Pelleng , Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi – radiodms.com

Jika orang awam melihat makanan ini, Pelleng mungkin masuk ke kategori sebagai kuliner unik. Namun, bagi masyarakat setempat di Sidikalang, Kabupaten Dairi, Pelleng merupakan makanan yang cukup khas dan sakral. Makanan ini biasanya disajikan saat upacara adat atau acara-acara besar masyarakat di sana.

Pelleng merupakan Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi yang berasal dari olahan nasi yang ditanak hingga bertekstur keras yang diolah dengan bumbu-bumbu seperti bawang rambu, cabe, jahe, lada, santan, dan kunyit. Disajikan di atas piring dengan bentuk menggunung, sajian ini biasanya dihidangkan dengan gulai ayam di sampingnya.

2. Lappet

Lappet, Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi

Lappet, Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi – dreamers.id

Jika Anda mengenal makanan bernama Awug, mungkin Anda tidak asing dengan makanan khas Sidikalang ini. Makanan yang masuk ke dalam kategori jajanan pasar ini dikenal dengan nama Lappet atau Lapet. Kue Lapet ini merupakan makanan khas kebanggaan dari masyarakat Sumatera Utara.

Makanan Khas Sidikalang Kabupaten DairiĀ  ini diolah menggunakan bahan beras yang disajikan di dalam daun pisang berbentuk kerucut. Makanan ini terasa sangat gurih untuk dengan tambahan gula merah dan parutan kelapa.

3. Kopi Sidikalang

Kopi Sidikalang

Kopi Sidikalang, Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi – goldgorga9.blogspot.com

Tanah Sumatera sering dikenal juga sebagai salah produsen kopi nasional terbaik di Indonesia. Bahkan kualitasnya pun sudah diakui oleh pasar mancanegara. Sidikalang juga memiliki varian kopi nasional yang tidak kalah menarik dan menjadi kuliner khas di sana.

Kopi Sidikalang memiliki ciri khas dengan tingkat keasaman yang rendah, sehingga orang yang memiliki masalah asam lambung bisa aman menikmatinya. Selain itu Anda akan merasakat aroma cokelat di antara rasa pahit di lidah.

4. Durian Sidikalang

Durian Sidikalang, Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi

Durian Sidikalang, Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi – goaceh.co

Selain menjadi daerah produsen biji kopi, Sidikalang di Kabupaten Dairi juga dikenal sebagai pusat dari durian termanis di Sumatera Utara. Selain rasanya yang manis, Durian Sidikalang juga memiliki bentuk yang cukup besar dengan warna daging yang kuning keemasan.

Dari tampilan saja, durian ini cukup mampu mengggugah selera. Rasa manisnya sangat cocok untuk dipadukan sambil minum kopi khas Sidikalang. Tak heran jika Durain Khas Sidikalang ini jug amenjadi salah satu Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi yang sayang untuk dilewatkan.

5. Ginaru

Ginaru, Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi

Ginaru, Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi – youtube.com

Ginaru adalah salah satu Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi Sumatera Utara yang bisa Anda temukan. Sekilas makanan ini tampak seperti kolak ubi. Namun yang jadi unik adalah bumbu yang digunakan dalam proses pembuatannya.

Dalam proses pembuatan Ginaru, Anda akan menemukan bahan-bahan seperti kunyit, cabe, jahe, bawang gendera, serta cikala. Bumbu-bumbu tersebut dicambur ke dalam adonan ubi yang menghasilkan rasa gurih dan manis dalam saat yang bersamaan ketika masuk ke dalam mulut.

6. Nenas Pakpak Bharat

6 Kuliner dan Makanan Khas Sidikalang Kabupaten Dairi 1

Nanas Sidikalang – pariwisatasumut.net

Hasil bumi terkenal lainnya yang datang dari Sidikalang di Kabupaten Dairi adalah Nenas Pakpak Bharat. Nenas atau buah nanas ini merupakan hasil bumi yang sangat unggul dan sedang digalangkan untuk lebih dikenal masyarakat luas dari pemerintah Sumatera Utara.

Untuk mengetahui jenis nanas ini, mungkin Anda akan terkejut dengan warna kulitnya yang masih hijau. Namun jangan salah sangka, daging di dalamnya memiliki cita rasa masam dan manis yang berpadu sangat menyegarkan.

Leave a Reply