Tapi Ingat Pulang

Pengetahuan

3 Hal Menarik Vihara Veluvana Boyolali

vihara veluvana

https://www.kompasiana.com/

Vihara Veluvana Boyolali memiliki bangunan yang khas sangat identik dengan arsitektur Tionghoa dan juga memiliki keindahan pemandangan yang membuat spiritual menjadi tambah khusyuk.

Vihara Veluvana Boyolali ini sangat nyaman untuk beribadah, tenang, hening, dan sejuk.

Daerah vihara ini beriklim sejuk karena berada di ketinggian 600 – 900 m dpl dan terletak di sisi Timur Gunung Merbabu.

Sehingga ketika Anda ke vihara ini perhatikan pakaian Anda harus yang sopan dan dapat menahan udara dingin dan sejuk.

Apalagi bagi Anda yang berencana untuk bermalam di daerah sekitar vihara.

Lokasi Vihara Veluvana Boyolali

vihara veluvana

Vihara Veluvana Boyolali – foto jadwaltravel.com

Lokasi vihara ini berada di Kompleks SMK Pembangunan, Dukuh Ngelo, Desa Kaligentong, Kecamatan Ampel, Boyolali.

Bangunan ini merupakan asset milik IIAB (Institut Ilmu Agama Buddha).  Banyak mahasiswa datang dari seluruh penjuru Indonesia dan bahkan ada juga yang datang dari luar negeri (mayoritas dari Myanmar dan Thailand) untuk belajar ajaran Agama Buddha di IIAB (Institut Ilmu Agama Buddha).

IIAB (Institut Ilmu Agama Buddha) berada di Jalan Semarang-Solo KM 6.

Dikarenakan Vihara Veluvana berada di Kompleks SMK Pembangunan, maka untuk datang ke vihara kita harus minta izin terlebih dahulu dan di hari libur.

Yang paling penting kita perhatikan adalah selalu jaga sopan santun disana, karena tempat ini merupakan tempat ibadah.

Vihara Veluvana

Vihara Veluvana – foto ig @wiryakusalaputtoo

Jika Anda datang dari arah Simpang Lima Boyolali, Anda bisa ke arah utara.

Ketika sudah sampai di Polsek Ampel maka Anda lurus dikut dan ada pertigaan lalu Anda ambil kiri masuk Jalan Baru.

Lokasi SMK tidak jauh dari pertigaan tersebut dan berada di sisi kiri jalan.

Atau lebih mudah Anda bisa search di Google Maps, yaitu Vihara Veluvana Boyolali dan Anda tinggal mengikuti jalur yang ada di Google Maps.

Pagoda Vihara Veluvana Boyolali

vihara veluvana

pagoda Vihara Veluvana – foto kompasiana.com

Di Vihara Veluvana Boyolali terdapat sebuah pagoda yang akan menarik perhatian Anda karena memiliki  arsitektur khas Tionghoa.

Bangunan pagoda dengan bangunan vihara terpisah oleh sungai kecil. Lahan dari Vihara Veluvana sangat luas dan banyak dikelilingi pepohonan. Ruangan viharanya juga sangat luas.

pagoda Vihara Veluvana

pagoda Vihara Veluvana

Ketika Anda ingin masuk ke vihara, Anda harus menaiki anak tangga dan di samping anak tangga tersebut ada patung singa, gajah putih dan anjing.

Harga Tiket Masuk Vihara Veluvana Boyolali

Tidak ada tiket masuk karena vihara adalah tempat wisata sehingga tidak ada tarif yang dipatok dan bebas terbuka untuk umum dan vihara ini masih aktif.

Baca juga artikel kami lainnya untuk menambah rekomendasi tempat wisata Anda dan pengetahuan Anda

Vihara Veluvana Boyolali

Vihara Veluvana Boyolali – foto ig @lukilaksono

Berikut ini rekomendasi tempat wisata vihara yang wajib kalian datangi karena memiliki keindahan alam dan menambah energi spiritual Anda

 

Leave a Reply