Tempat Wisata di Langara Kabupaten Konawe Kepulauan – Siapa yang tidak tahu provinsi Sulawesi Tenggara? Provinsi Sulawesi Tenggara adalah salah satu provinsi dengan jumlah penduduk 2.704.737 jiwa dan luas wilayah 38.140 km2, serta provinsi penghasil kakao dan emas terbesar di Indonesia.
Sulawesi Tenggara juga terkenal dengan keindahan alamnya, dan karena keindahan alamnya, Sulawesi Tenggara menjadi salah satu tempat yang wajib kamu kunjungi karena banyak objek wisata alamnya. Salah satu Kabupaten di Sulawesi Tenggara yang memiliki banyak objek wisata alam adalah Kabupaten Konawe Kepulauan dengan ibukota Langara.
Kali ini kami akan berikan informasi mengenai objek wisata yang wajib kamu kunjungi saat kamu berlibur di Langara Kabupaten Konawe Kepulauan bersama teman, pacar, dan keluarga kamu.
1.Air Terjun Kopea
Air Terjun Kopea adalah tempat wisata alam yang berlokasi di Desa Lawey, Kecamatan Wawonii, dan tempat ini tidak jauh tidak jauh dari Langara, Kabupaten Konawe Kepulauan. Air Terjun Kopea memiliki ketinggian sekitar 30 m, dan merupakan hulu dari Sungai Roko-Roko.
Air Terjun Kopea masih bisa dibilang sebagai destinasi wisata baru, karena baru resmi dijadikan sebagai tempat wisata pada tahun 2014 yang lalu. Namun karena keindahannya yang sangat menawan, dengan cepat air terjun ini langsung menjadi tujuan favorit para wisatawan
2. Goa Moliuano
Goa Moliuano merupakan Tempat Wisata di Langara Kabupaten Konawe Kepulauan dan berlokasi di Desa Labeau, Kecamatan Wawonii Utara. Lokasinya yang tidak jauh dari Langara, Goa Moliuano menjadi sebuah objek wisata yang sangat cocok bagi kamu yang suka tantangan dan juga adrenalin.
Untuk menuju ke Goa Moliuano , kamu harus menempuh perjalanan sejauh 3 km dari perkebunan warga dengan melewati sungai, serta mendaki bukit dan tebing yang cukup terjal.
Baca Juga :
- Inilah 6 Tari Adat Tradisional Dari Sulawesi Tenggara yang indah
- Mengenal Kota Langara Kabupaten Konawe Kepulauan
3. Pantai Kampa, Tempat Wisata di Langara Kabupaten Konawe Kepulauan
Jika kamu ingin berwisata ke pantai saat berlibur di Kabupaten Konawe Kepulauan, pantai yang harus kamu kunjungi adalah Pantai Kampa karena di pantai Kampa terdapat hamparan pasir putih yang sangat halus dan juga air lautnya yang berwarna biru.
Selain memiliki pasir putih yang halus dan lautnya yang sangat biru, pengunjung Pantai Kampa juga akan semakin dimanjakan dengan banyaknya pepohonan kelapa yang berdiri berjajar di tepi pantai.
4. Pantai Tengkera
Pantai Tengkera adalah salah satu destinasi liburan di Kabupaten Konawe Kepulauan yang wajib kamu kunjungi, karena di pantai ini memiliki pemandangan yang indah, layaknya pantai yang berada di Phuket, Thailand.
Jika kamu berkunjung dan berwisata ke Pantai Tengkera di Kabupaten Konawe Kepulauan, kamu akan menemui air laut yang masih sangat jernih dan juga bening, ditambah dengan beberapa batu karang yang berdiri kokoh di tepi pantai.
5. Sungai Mosolo
Sungai Mosolo merupakan salah satu Tempat Wisata di Langara Kabupaten Konawe Kepulauan yang wajib kamu kunjungi saat beribur, karena pemandangan sungainya sangat indah dan juga warna airnya pun sangat jernih dan bening.
Karena pemandangan Sungai Mosolo yang sangat indah dan juga airnya yang sangat jernih dan juga bening , tidak mengherankan kalau sungai ini sering dijadikan wisatawan untuk berenang sambil berfoto dengan tema underwater.
6. Pantai Palora
Salah satu Tempat Wisata di Langara Kabupaten Konawe Kepulauan, terdapat sebuah pantai yang cukup indah dan berlokasi di Desa Polara, Kecamatan Wawonii Tenggara, yakni Pantai Polara. Pantai yang tidak jauh dari Langara ini memiliki hamparan pasir yang berwarna kecoklatan, dan juga barisan pohon kelapa yang berdiri kokoh di tepi pantai.
Selain memiliki pemandangan yang sangat indah dan juga banyak pohon kelapa, Pantai Polara adalah tempat yang sangat cocok bagi kamu yang ingin mencari ketenangan sambil mendengar deburan ombak, karena memang Pantai Palora belum banyak dikunjungi wisatawan .
Itu dia 6 rekomendasi wisata yang ada di Langara Kabupaten Konawe Kepulauan. Jika kamu suka dengan traveling dan juga suka dengan wisata alam, Kabupaten Konawe Kepulauan adalah tempat yang cocok untuk kamu berlibur bersama keluarga, teman, dan juga pacar.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.