Tempat Wisata di Pattallassang – Kota Pattallassang adalah salah satu kota yang berada di Provinsi Sulawesi Selatan dan merupakan pusat pemerintahan dari Kabupaten Takalar.
Ada anggapan bahwa Pattallassang adalah ikon masa depan bagi daerah takalar karena saat ini Pattallassang sudah direncanakan akan menjadi kawasan kota baru yang akan menghubungkan beberapa wilayah kota dan kabupaten di Sulawesi Selatan.
Karena diharapkan dapat menjadi ikon masa depan, maka perkembangan di Pattallassang pun merambah di banyak sektor, termasuk di sektor pariwisata.
Kawasan Pattallasang di Kabupaten Takalar memiliki pesona alam yang indah dan kaya akan budayanya sehingga menjadi potensi yang cerah bagi industri wisata di Sulawesi Selatan.
Wisata air terjun, danau, dataran tinggi ataupun bangunan-bangunan bersejarah semua ada di daerah Pattallassang.
Berikut ini seringjalan.com akan memberikan informasi tentang rekomendasi 6 Tempat Wisata di Pattallassang, Kabupaten Takalar yang bisa kalian datangi :
1. Air Terjun Parangloe
Tempat Wisata di Pattallangsang Takalar yang pertama adalah Air Terjun Parangloe. Di dekat Kabupaten Takalar, atau tepatnya di Desa Bori Kecamatan Parangloe terdapat kawasan wisata air terjun dengan pemandangan yang indah dengan kealamian yang masih terjaga, namanya adalah Air Terjun Parangloe.
Ai terjun Parangloe tidak terlalu tinggi, hanya sekitar 20 m dengan susunan batu yang tersusun berundak-undak menjadikan air terjun ini bisa dipanjat dan pengunjung bisa naik ke atas air terjun.
Selain itu airnya yang sangat jernih dan segar akan membuat setiap pengunjung tergoda untuk menceburkan diri dan bermain air di kolam yang berada di bawah air terjun.
Akses menuju air terjun ini cukup sulit karena lokasinya yang sedikit tersembunyi. Pengunjung harus trekking terlebih dahulu melewati jalanan berbatu yang lumayan terjal.
Baca juga ya :
- Yuk liburan ke 5 Tepat Wisata di Sopeng yang ekstis ini
- Kunjungi 5 Tempat Wisata di Sinjai yang keren ini
2. Wisata Alam Desa Pattallassang
Jenuh dengan kehidupan di kota dan butuh tempat pelarian untuk menenangkan diri, mungkin bisa menuju ke Desa Pattallassang.
Tempat Wisata di Pattallangsang Takalar ini sering juga disebut Tala-tala ini menawarkan suasana khas desa dengan pemandangan perbukitan dan gunung-gunung yang menjulang tinggi.
selain itu hamparan sawah nan hijau dengan desau angin yang sejuk membuat tempat ini begitu menenangkan dan sangat cocok dijadikan tempat untuk menghilangkan stres.
Bagi yang suka atau ingin bermain golf, di Desa Pattallassang ini juga terdapat lapangan golf padivilley yang memiliki panorama indah di sekitarnya.
Menikmati sore dan melihat sunset pun bisa menjadi pilihan ketika berada di Desa Pattallassang. Perpaduan hijaunya sawah yang disinari cahaya langit yang berwarna jingga ketika senja datang akan menjadi momen luar biasa yang tidak akan terlupakan.
3. Danau Tanralili Takalar
Jika di pulau jawa ada Danau Ranu Kumbolo di Gunung Semeru yang begitu terkenal, di Takalar Gowa Sulawesi Selatan juga terdapat danau dengan pemandangan mempesona yang berada di kaki gunung Bawakaraeng. Banyak yang menjuluki Danau Tanralili sebagai Ranu Kumbolonya Gunung Bawakaraeng.
Untuk dapat menuju ke Danau Tanralili, pengunjung harus trekking terlebih dahulu selama kurang lebih 3 jam dari Desa Lengkese yang merupakan desa terakhir sebelum memasuki kawasan hutan.
Jalurnya pun akan lumayan terjal dan menguras tenaga, maka dari itu fisik harus disiapkan jika ingin berkunjung ke Danau Tanralili.
Danau ini pun sering dijadikan tempat berkemah karena pemandangan matahari terbit dari Danau Tanralili ini begitu indah dan menakjubkan.
4. Museum Balla Lompoa Galesong
Selain wisata alam, di Pattallassang, Kabupaten Takalar terdapat juga wisata museum yang bisa menambah pengetahuan, namanya adalah Museum Balla Lompoa Galesong.
Lokasi Museum Balla Lompoa Galesong ini ada di daerah Galesong Baru, Galesong, Takalar, Sulawesi Selatan 92255.
Nah Di dalam Museum Balla Lompoa Galesong terdapat banyak koleksi-koleksi bukti sejarah dan budaya peradaban kerajaan yang bisa dieksplor.
Bentuk bangunan Museum Balla Lompoa Galesong berciri khas seperti rumah adat bugis, yaitu rumah panggung dengan tangga dibawahnya yang digunakan untuk menuju ke teras.
Dan Bangunan museum secara keseluruhan terbuat dari kayu ulin dan kayu besi sehingga sangat kental sekali nuansa tradisionalnya.
5. Pantai Topejawa Takalar
Selanjutnya, Tempat Wisata di Pattallassang yang bisa kalian datangi yang kini juga mulai ramai dikunjungi wisatawan adalah Pantai Topejawa Takalar.
Nah lokasi Pantai Topejawa Takalar ini terletak di Desa Topejawa, Kecamatan Mangabombang dan membutuhkan waktu perjalanan satu setengah jam dari Pattallassang, atau jarak 50 kilometerdari ibu Kota Takalar.
Pantai Topejawa ini sangat bersih, sehingga bisa membuat kamu betah berlama-lama dan gak berpikir dua kali untuk langsung nyebur, jalan-jalan atau bersantai menikmati semilir angin.
Buat kamu yang punya Hobi memacu adrenalin? Tenang saja karena ada destinasi lain seperti banana boat, motor cross, flying fox dan sepeda gantung serta fasilitas dan wahan lengkap lainnya.
Selain itu juga Topejawa memiliki sebuah kawasan terpadu juga sudah didirikan tepat di bibir pantai sejak tahun 2018 yakni kawasan terpadu yang berisi hotel, restoran, aula serba guna, sauna serta wahana water park.
6. Taman Buru Ko’mara
Tempat Wisata di Pattallangsang Takalar yang terakhir adalah Taman Buru Ko’mara. Wisata Taman Buru Ko’mara ini adalah kawasan hutan dan hutan lindung serta area perbukitan yang bisa juga dijadikan taman bersantai dan kini selalu menjadi primadona di Kabupaten Takalar.
Lokasi Taman Buru Ko’mara ini berada di daerah Cakura, Polombangkeng Selatan, Takalar Regency, South Sulawesi 92252.
Seperti hutan lindung pada umunya, Taman Buru Ko’mara pun mempunyai pemandangan yang asri dan menawan. Maka gak heran jika Taman Buru Ko’mara ini juga sering digunakan untuk berkemah dan menikmati alam karena suasananya yang sangat tenang dan damai.
Oh ya, Taman Buru Ko’mara merupakan salah satu dari 13 (tiga belas) taman buru yang terdapat di Indonesia yang fungsinya sebagai taman buru.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.