Tapi Ingat Pulang

Jadwal Kapal

Jadwal Kapal Pelni Balikpapan – Baubau Buton Dan Harga Tiketnya

Kapal Pelni Balikpapan Ke Baubau

Kapal Pelni Balikpapan Ke Baubau

Ternyata saat ini, sudah ada kapal laut yang melayani pelayaran dari kota Balikpapan menuju Kota Baubau di Pulau Buton provinsi Sulawesi Tenggara. Kapal laut tersebut bernama kapal KM Lambelu yakni salah satu kapal laut milik PT Pelayaran Nasional Indonesia.

Dan Untuk Informasi keberangkatan kapalnya atau Jadwal Kapal Pelni Dari Balikpapan Ke Baubau, akan beroperasi setiap 2-3 kali dalam sebulan tergantung dengan kondisi dan cuaca saat kapal akan diberangkatkan.

Baca Juga : catat jadwal kapal pelni bukit siguntang dari Balikpapan

Pelabuhan Semayang, Gerbang Laut Balikpapan

Dermaga Pelabuhan Semayang Kota Balikpapan

Dermaga Pelabuhan Semayang Kota Balikpapan

Kota Balikpapan merupakan salah satu Kota besar yang ada Di Provinsi Kalimantan Timur, Indonesia. Kota Balikpapan Juga Tercatat Memiliki Perekonomian Terbesar Di Pulau Kalimantan Dan bahkan Kota Ini Menjadi Salah Satu Kota Terkaya Di Indonesia. Adapun Jumlah Penduduk di Kota Balikpapan saat ini Sebanyak 665.178 Jiwa.

Perekonomian Kota Balikpapan, Bertumpu Pada Sektor Industri Yang Didominasi Oleh Industri Minyak Dan Gas, Perdagangan Dan Jasa. Makanya, Balikpapan juga Terkenal Dengan Sebutan Kota Minyak. Kota ini Juga Menjadi Salah Satu Kota Dengan Biaya Hidup Tertinggi Di Indonesia. Maka tak heran jika kota ini dipenuhi oleh SDM yang berkualitas dan maju sebagai sebuah kota modern dan berkembang.

Sebagai Salah Satu Kota Terbesar Di Kalimantan, Khususnya di provinsi Kalimantan Timur, Kota Balikpapan Memiliki Peranan Penting Dalam Aktifitas Dan Perekonomian Dikawasan Pulau Kalimantan Dan wilayah Indonesia Secara Umumnya.

Dan Kota Balikpapan, juga Merupakan Gerbang Utama Menuju Ibu Kota Indonesia Yang Baru yakni Ibu kota Nusantara mengingat kota terdekat dan kota paling lengkap berbagai fasilitasnya dari IKN adalah kota minyak ini.

Terutama karena adanya Pelabuhan Semayang Balikpapan Dan Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Balikpapan, Dimana Keduanya Merupakan Yang Tersibuk Di Kalimatan dan menjadi gerbang utama ke wilayah kalimantan Timur.

Jadwal Kapal Pelni Balikpapan – Baubau

Kapal Pelni Balikpapan Ke Baubau

Kapal Pelni Balikpapan Ke Baubau

Salah Satu Rute pelayara kapal pelni dari pelabuhan Semayang kota Balikpapan Atau Tujuan Kapal Pelni Yang Berangkat Dari Pelabuhan Balikpapan adalah Ke Pelabuhan Murhum yang berada di kota Baubau, Pulau Buton Provinsi Sulawesi Tenggara.

Dan hingga Saat Ini. Hanya Tercatat Ada 1 Kapal Pelni Yang Melayani pelayaran Dari Balikpapan Dengan Tujuan Baubau di Pulau Buton setiap Bulanya Yakni  Kapal Pelni KM Lambelu. Dimana kapal laut ini hanya diperuntukan untuk angkutan barang dan angkutan penumpang saja.

Rute Kapal Pelni Km Lambelu Dari Balikpapan Ke pelabuhan kota Baubau Buton Adalah : Balikpapan – Parepare – Makassar  – Baubau .

Itu artinya, kapal Lambelu Balikpapan ini tidak langsung melayani rute ke Baubau, namun akan singgah terlebih dahulu di banyak kota dan pelabuhan seperti di Parepare dan kota Makassar. Dan Berikut ini adalah Jadwal Kapal Pelni Dari Kota Balikpapan  ke Pelabuhan Murhum Kota Baubau Bulan ini.

Keberangkatan Dari : Pelabuhan Semayang Balikpapan

Nama kapal Pelni  Dari Balikpapan Tiba di Baubau
Km Lambelu 01-12-2024 | 18:00

15-12-2024 | 18:00

28-12-2024 | 18:00

26-01-2025 | 15:00

03-12-2024 | 13:00

17-12-2024 | 13:00

02-01-2025 | 13:00

28-01-2025 | 13:00

catatan : Jadwal kapal lambelu diatas bis aberubah sewaktu sehingga untuk updatenya, klik saja nama kapalnya

Untuk Harga Tiket Kapal Pelni kelas Ekonomi Dari Balikpapan Ke kota Baubau akan Dibagi Kedalam 2 Kategori Penumpang Yakni :

  • Penumpang Dewasa Rp 475.000 Dan
  • Penumpang Balita Rp 47.000.

Lama perjalanan pelayaran kapal pelni Lambelu Balikpapan ke Baubau pulau Buton ini akan memakan waktu hingga 1- 2 hari tergantung kondisi dan cuaca.

Baca Juga : Jadwal Kapal Pelni Dari Baubau Ke Makassar Bulan ini

Catatan Kapal Balikpapan – Baubau

Kapal Pelni KM Lambelu Dari Baubau

Kapal Pelni KM Lambelu Dari Baubau

Harga tiket Kapal Pelni Lambelu Dari Balikpapan Ke pelabuhan Murhum Baubau atau Jadwal Kapal pelni Dari Balikpapan Ke Kota Baubau diatas dapat berubah sewaktu2 disesuaikan Keadaan dan waktu.

Semua penumpang kapal pelni akan mendapatkan jatah 3x makan dan minum sehari serta fasilitas barak tempat tidur sesuai kelas tiket yang diambil. Fasilitas lainnya yakni berbagai akses menuju tempat hiburan dan fasilitas kesehatan hingga ruang ibadah.

Jika kalian tahu atau punya update dan perubahan terbaru baik harga tiket kapal lambelu maupun Jadwal kapal labelu, silahkan komen dibawah ini agar bisa segera saya update juga. Tujuanya pastinya agar pembaca lainnya tidak ketinggal informasi terbaru juga.

Semua penumpang kapal, wajib hati-hati dan selalu waspada selama diperjalanan atau selama berada di atas kapal. Ingat guys Jangan gampang terbujuk rayu oleh orang yang menawarkan bantuan Apalagi menerima ajakan dan tawaran orang gak dikenal. Kehilangan barang bawaan penumpang, sepenuhnya menjadi tanggung jawab penumpang tersebut.

Karena perjalanan kapal yang cukup lama lebih dari sehari, meski kalian mendapat makan dan minum dari pihak pelni, namun ada baiknya kalian membawa makanan tambahan dari luar biar gak bosen dengan makanan Pelni.

Sebenarnya diatas kapal juga sudah ada kantin dan warung makanan yang menjual berbagai jenis makanan, namun biar lebih hemat lagi, ada baiknya bawa makanan atau minuman saja dari luar dan bisa kalian makan saat sudah berada diatas kapal.

Ingat sekali lagi guys, jika Jadwal Kapal Pelni Balikpapan – Baubau diatas, bisa berubah. Untuk Jadwal lengkap dan realnya silahkan dicek disitus pelni.co.id atau aplikasi pelni, atau bisa melalui agen resmi di kota keberangkatan seperti di Balikpapan atau di kota Baubau pulau Buton.

Leave a Reply