Tapi Ingat Pulang

Pulau, Alam, Pantai

Pulau Dutungan, Destinasi Menarik Bagi Pecinta Wisata Pulau di Sulawesi Selatan

Pulau Dutungan, Destinasi Menarik Bagi Pecinta Wisata Pulau di Sulawesi Selatan 1

arsy.co.id

Berwisata ke pulau-pulau cantik mungkin menjadi aktivitas yang menyenangkan. Selain karena Indonesia punya ribuan pulau yang sayang sekali jika tidak dijelajahi, namun juga setiap pulau menawarkan keseruan dan daya tarik wisatanya masing-masing. Keunikan setiap pulau di Indonesia itulah yang membuat banyak orang senang berwisata pulau meski hanya sebentar.

Di kawasan Indonesia sendiri punya ribuan pulau yang sebenarnya masih banyak yang belum diketahui masyarakat luas. Pulau-pulau tersembunyi tersebut biasanya memiliki panorama alam yang luar biasa indah. Keberadaan pulau-pulau yang masih perawan di Indonesia menjadikan para pencita wisata pulau berburu pulau untuk bisa dijelajahi. Menariknya, pualu-pulau yang masih sepi juga memiliki pantai yang sangat bersih dengan airnya yang jernih.

Untuk kalian yang ingin menjelajah pulau yang antimainstream di kawasan Indonesia, Sulawesi Selatan punya pulau kecil bernama Pulau Dutungan yang menarik untuk dikulik. Berikut ini ulasan mengenai Pulau Dutungan.

Menuju ke Pulau Dutungan

Pulau Dutungan, Destinasi Menarik Bagi Pecinta Wisata Pulau di Sulawesi Selatan 2

journesia.com

Pulau Dutungan dikenal sebagai pulau yang kecil dengan luas hanya sekitar Sembilan hektar. Berlokasi di Desa Cilelang, Kelurahan Palanro, Kecamatan Mallusetasi, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan. Perjalanan darat menuju dermaga  ke Pulau Dutungan juga cukup panjang dari Kabupaten Barru. Dermaga terletak sekitar 31 km di sebelah utara pusat Kota Barru. Namun bila kalian memulai perjalanan dari Kota Parepare, maka jarak yang ditempuh sejauh 20 km.Jika dari Makassar ke Kota Barru, perjalanan yang ditempuh melalui jalur darat memakan waktu sekitar 3 jam.

Daya tarik wisata Pulau Dutungan

Pulau Dutungan, Destinasi Menarik Bagi Pecinta Wisata Pulau di Sulawesi Selatan 3

wisatamamuju.com

Saat tiba di Pulau Dutungan, wisatawan akan disambut dengan pantai yang biru jernih. Dikenal dengan wisata bahari yang indah, Pulau Dutungan ini juga punya terumbu karang dan biota laut yang cantik-cantik. Tak jarang pengunjung melakukan snorkling atau berenang di pesisir pantai untuk melihat biota bawah air di pantai yang bersih tersebut. Untuk masalah perlengkapan snorkling, disana juga terdapat persewaan peralatan untuk snorkling sehingga pengunjung tidak perlu bingung lagi. Biayanya pun cukup terjangkau yaitu Rp 50.000 untuk seharian.

Pulau dutungan ini merupakan pulau yang dikelola oleh masyarakat setempat. Pengelolaanya sangat baik sehingga fasilitas di pulau ini juga sudah memadai dan layak untuk digunakan. Fasilitas umum juga sudah lengkap seperti toilet, kafe, rumah makan pun juga sudah tersedia dengan kualitas yang baik.

Pulau Dutungan, Destinasi Menarik Bagi Pecinta Wisata Pulau di Sulawesi Selatan 4

makassarterkini.com

Meski kecil, namun Pulau Dutungan ini menyimpan potensi wisata yang luar biasa. Dengan pemandangan alamnya yang indah, pepohonan rindang dengan jalan yang sudah tertata, serta pantai yang mengeliling pulau juga jadi perhatian karena bersih dan punya potensi bawah laut yang baik. Pulau Dutungan di Sulawesi Selatan memang tempat yang pas bagi para pemburu wisata pulau.

Biaya ke Pulau Dutungan

Untuk membantu kalian tentang hal biaya mengunjungi Pulau Dutungan, berikut ini adalah list dari harga-harga fasilitas yang bisa digunakan ketika mengunjungi Pulau Dutungan.

Tiket perahu dari dermaga ke Pulau Dutungan : Rp 50.000/orang pulang pergi

Sewa alat snorkelling : Rp 50.000/hari

Villa/penginapan : Rp 200.000-Rp 1.200.000 per malam per kamar

 

Bagaimana? Tertarik untuk menjelajah pulau Dutungan yang anti mainstream di Sulawesi Selatan ini?

 

 

 

Leave a Reply