Tapi Ingat Pulang

Kuliner

6 Kuliner dan Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka

Aka Bilan, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka

Aka Bilan, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka

Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka – Malaka, pernahkah mendengar nama ini? Selain nama selat, ternyata Malaka juga merupakan nama suatu kabupaten di Nusa Tenggara Timur. Ada satu kecamatan bernama Betun yang menjadi ibu kota kabupaten Malaka.

Betun, sebagai bagian dari Nusa Tenggara Timur memiliki beragam suka dan budaya. Termasuk kuliner khas yang hanya bisa ditemui saat berkunjung ke Betun.

Kira-kira ada apa saja kuliner yang bisa dicicipi di Betun? Coba lihat daftar makanan berikut ini!

Baca juga : datar Tempat Wisata di Betun Malaka yang indah

1. Pisang Luan Sambal Tomat

Pisang Luan Sambal Tomat, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka

Pisang Luan Sambal Tomat, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka – sumber : m.merdeka.com

Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka yang pertama adalah Pisang Luan Sambal Tomat. Dari namanya terdengar sangat sedap, ya!

Pisang luan adalah produk asli Malaka. Jadi hanya bisa ditemui disekitar Malaka termasuk Betun.

Jika dibandingkan, pisang ini agak mirip dengan pisang ambon. Namun ada sedikit perbedaan dari tekstur yaitu pisang luan lebih lembut saat digigit.

Di daerah asalnya, pisang luan dijadikan makanan pokok. Pisang bisa diolah bermacam-macam seperti di kukus, dibakar, atau direbus.

Tapi ada satu yang unik cara untuk makan pisang ini yaitu didampingi dengan sambal tomat.

Perpaduan rasa asam dari tomat dengan pedas cabai saat digabung dengan legitnya pisang sungguh memberi sensasi baru di lidah. Pisang luan sambal tomat biasa dijadikan sarapan, loh!

Selain itu pisang juga kaya manfaat dan vitamin. Wah, sehat pokoknya kalau makan ini!

2. Jagung Bose

Jagung Bose, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka

Jagung Bose, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka – sumber : kompasiana.com

Jagung bose merupakan makanan khas dari Nusa Tenggara Timur. Makanan ini juga bisa ditemui di Betun.

Jagung bose merupakan makanan olahan jagung pipil yang dibuat menjadi bubur. Jagung dicampur dengan kacang merah dan santan.

Hasilnya adalah rasa gurih dan manis yang nikmat. Menu ini bisa menjadi makanan pengganti nasi.

Konon jagung yang digunakan adalah jagung putih karena rasanya yang lebih manis jika dibandingkan dengan jagung kuning.

Di Betun, makanan ini bersaing dengan makanan khas daerah lain yang sudah masuk ke sini.

Jika kamu berkunjung ke Betun, ini adalah salah satu makanan yang di rekomendasikan.

Namun, hanya sedikit lokasi yang benar-benar menyajikan menu ini. Harganya mulai dari 15.000 – 20.000 rupiah saja.

3. Aka bilan, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka

Aka Bilan, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka

Aka Bilan, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka – sumber : suara.com

Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka selanjutnya ada Aka Bilan. Namanya sangat unik ya!

Aka bilan ini bisa dibilang sebagai kudapan yang juga makanan pokok. Bahan dasarnya adalah sagu bakar yang dibentuk menjadi lempengan tipis.

Cara membuatnya yang dibutuhkan adalah tepung sagu yang sudah dihaluskan.

Kemudian ada alat pemanggang yang berbentuk ceper terbuat dari tanah liat, mirip alat pembuat crepes bernama Babilak. Pemanggang di panaskan dulu dengan kayu bakar agar panasnya merata.

Saat babilak dirasa cukup panas, masukan tepung dan pipihkan diatasnya. Lalu tutup dengan daun pisang. Diamkan selama 10 menit dan terakhir buka penutup. Aka bilan pun siap disajikan.

Makan ini sangat bergizi karena bisa menggantikan umbi-umbian dan jagung. Kamu juga bisa jadikan aka bilan sebagai teman kudapan di pagi dan sore hari. Harganya dimulai dari 5.000 rupiah saja per porsi.

4. Ai Uhik Kuhus

Ai Uhik Kuhus, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka

Ai Uhik Kuhus, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka – sumber : suara.com

Ai Uhik Kuhus, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka yang juga wajib kalian coba saat berada di Kabupaten Malaka.

Dari pengertiannya, ai uhi kuhus adalah makanan yang berbahan dasar tepung singkong, gula merah, kelapa parut, dan kacang hijau.

Untuk membuatnya, tepung singkong dan kelapa parut diremas sampai halus kemudian dimasukan kedalam sebuah wadah bernama nyiru sambil ditambahkan air.

Bentuk adonan sesuai dengan ukuran kepalan tangan. Lalu kukus dalam sebuah wadah yang terbuat dari anyaman lontar dan bebentuk kerucut bernama kakuhus.

Sebenarnya, nama lain makanan ini adalah ubi kukus. Untuk rasa yang maksimal, cara memakannya adalah bersamaan dengan lauk yaitu ikun kuah asam.

Jangan lupa dampingi juga dengan kopi khas timor agar lebih mantap.

5. Kolak Bete Lalenok

Kolak Bete Lalenok,Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka

Kolak Bete Laleno, Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka – sumber : medcom.id

Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka yang ke lima ada Sekilas mirip kolak biasa. Namun sebenarnya kolak ini berbahan jagung bose dan ubi kuning yang khas.

Cara membuatnya tidak jauh berbeda dengan kolak biasa. Selain jagung dan ubi kuning, ada juga bahan lain yaitu kacang hijau, biji mutiara dan tak lupa santan.

6. Kacang kayu

6 Kuliner dan Makanan Khas Betun Kabupaten Malaka 2

sumber : amazon.fr

Kacang ini sebenarnya khas Kabupaten Belu, namun Kabupaten Malaka sendiri sebelumnya merupakan bagian dari kabupaten tersebut.

Setelah perluasan, barulah muncul Kabupaten Malaka dengan Betun sebagai ibukota.

Kacang ini unik karena warnanya mirip kayu. Biasanya biji kacang dimasak bersamaan dengan beras merah atau putih.

Baca juga : melihat  Kota Betun , Kabupaten Malaka, NTT

Itulah enam kuliner khas Betun, Malaka, Nusa Tenggara Timur. Wah, jadi mana nih yang paling bikin kamu penasaran?

Leave a Reply