Tapi Ingat Pulang

Bukit, Alam, Budaya, Daftar Wisata, Danau, Pantai, Pulau

6 Rekomendasi Tempat Wisata di Pagururan Samosir

Tempat Wisata di Pagururan Samosir

Pasir Putih Parbaba - foto Herry Simbolon

Tempat Wisata di Pagururan Samosir – Mendengar kata Samosir tentunya yang paling diingat adalah keberadaan Danau Toba. Salah satu danau yang memiliki legenda bagi masyarakat Indonesia.

Danau Toba Juga termasuk salah satu danau terbesar dan terluas di Dunia.

Namanya pun juga begitu tersohor bagi kalangan wisatawan local maupun domestik.

Tanpa mengesampingkan ketenaran dari danau yang satu ini, di Kabupaten Samosir juga terdapat banyak tempat yang sangat berpotensi untuk lokasi wisata.

6 Rekomendasi Tempat Wisata di Pagururan Samosir 1

Pagururan Samosir / Google Maps: Doni swandana

Tepatnya di sebuah kota kecil yang disebut dengan Pagururan.

Kota Pagururan sendiri terletak di tepi Danau Toba, dan potensi wisatanya tidak perlu diragukan lagi.

Mulai dari wisata sejarah, wisata alam maupun wisata geo begitu lengkap di tempat ini.

Berikut ini adalah rekomendasi tempat wisata yang sayang untuk dilewatkan saat kalian berada di Pagururan Samosir.

1. Pantai Pasir Putih Parbaba

Tempat Wisata di Pagururan Samosir

Pasir Putih Parbaba – foto Herry Simbolon

Tempat Wisata di Pagururan Samosir yang pertama adalah Pantai Pasir Putih Parbaba.

Pantai yang satu ini jelas memiliki keunikannya tersendiri, sebab lokasinya yang tidak berada di pinggir laut.

Lokasinya berada di Desa Parbaba Dolok, Kabupaten Samosir.

Jika ditemouh dari Tuktuk Siadong, membutuhkan waktu sekitar 40 menit, sedangkan dari kota Pagururan hanya butuh waktu 20 menit saja.

Begitu masuk pantai, wisatawan akan langsung disuguhkan pemandangan Danau Toba berlatarkan perbukitan hijau.

Melihat keindahan ini tentu saja pengunjung tidak akan menyiakan kesempatan untuk berjalan di atas pasir pantainya sembari menikmati pemandangan.

Deburan di pantai ini juga tidak begitu besar, sehingga aman bagi wisatawan yang ingin bermain air langsung di pantai tersebut.

Wisatawan juga bisa menyewa peralatan yang telah disediakan oleh pengelola untuk bermain di pantai tersebut.

Tarifnya pun juga tidak terlalu mahal, sekitar Rp 250.000 setiap permainan.

Sayangnya ada satu yang kurang, spot untuk foto selfie sepertinya masih kurang mendapat perhatian dari pihak pengelola.

2. Pemandian Panas Aek Rangat

Aek Rangat Rianiate, Tempat Wisata di Pagururan Samosir

Aek Rangat Rianiate, Tempat Wisata di Pagururan Samosir – foto erwinthon charly

Jadi tidak heran jika lokasi di Pemandian Panas Aek Rangat Rianiate ini menjadi primadona tersendiri karena lokasinya dikelilingi oleh alam yang masih asli.

Di pemandian ini  telah dibangun beberapa kolam yang langsung dialiri air dari gunung.

Suhu hangat dari gunung dikombinasikan dengan air segar sehingga tidak begitu panas.

Bagi anak-anak, bisa memilih kolam dengan tingkat panas yang lebih rendah, dan dangkal supaya bisa tenang menikmati mandi di dalamnya.

Setelah memanjakan mata dengan keindahan yang disuguhkan oleh Pantai Pasir Putih Parbaba, alangkah baiknya sedikit merilekskan diri.

Salah satu tempat yang cocok dikunjungi adalah pemandian air panas yang begitu terkenal yaitu Pemandian Panas Aek Rangat atau juga kerap disebut Rianiate.

Lokasi menuju tempat pemandian ini adalah terletak di desa Rianiate dan begitu dekat dengan Gunung Pussuk Buhit yang merupakan puncak tertinggi Gunung Toba.

Pemandian Panas Aek Rangat juga menjadi salah satu Tempat Wisata di Pagururan Samosir yang juga wajib kalian kunjungi.

Baca Juga: 

3. Pantai Indah Situngkir

Pantai Indah Situngkir, Tempat Wisata di Pagururan Samosir

Pantai Indah Situngkir, Tempat Wisata di Pagururan Samosir – foto mrw

Satu lagi Tempat Wisata di Pagururan Samosir yang sayang untuk dilewatkan begitu saja, yaitu Pantai Indah SItungkir.

Pantai ini terkenal begitu rindang dengan hawanya yang sejuk karenan dikelilingi oleh banyak pepohonan.

Selain itu, pantai ini juga memiliki pasir putih yang indah karena letaknya di sebelah utara Pulau Samosir.

Adanya perbukitan hijau dipadukan dengan birunya warna langit menjadi pemandangan umum saat menginjakkan kaki disana.

Adanya pohon beringin dengan akar-akarnya yang menjuntai malah menjadikan pantai ini terlihat eksotis.

Area pantai ini juga dilengkapi oleh jogging track dan beberapa permainan air lainnya.

4. Terusan Tano Ponggol

Terusan Tano Ponggol, Tempat Wisata di Pagururan Samosir

Terusan Tano Ponggol, Tempat Wisata di Pagururan Samosir – foto Asmar SIAGIAN

Terusan atau juga bisa disebut dengan Jembatan Tano Ponggol ini mendapatkan perhatian lebih sejak 2018.

Dimaksudkan sebagai tempat berlabuhnya kapal-kapal yang singgah di Danau Toba. Tak heran jika jembatan ini pada akhirnya juga dijadikan lokasi wisata.

Tano Ponggol itu adalah tanah yang terpotong, penamaannya berasal dari sejarah objek wisata itu sendiri.

Dahulu Samosir dan daratan Tele menyatu, namun ketika penjajahan Belanda dibuat kebijakan untuk memisahkan daerah tersebut. Sehingga terbentuklah sebuah terusan.

Tak sulit menemukan letak Tano Ponggol yang berada persis di tepi jalan menuju Pagururan.

Apalagi kini setelah jembatan Tano ponggol sudah berhasil dibangun, membuat kawasan ini semakin ngehits.

5. Menara Doa Sinatapan

menara doa sinatapan Tempat Wisata di Pagururan Samosir

Menara Doa Sinatapan Tempat Wisata di Pagururan Samosir – foto pariwisatasumut.com

Satu lagi Tempat Wisata di Pagururan Samosir yang wajib kalian kunjungi adalah Menara Doa Sinatapan.

Menara cantik ini  ini merupakan sebuah karya dari putra Samosir yang telah sukses berada di perantauan.

Kombes Pol Jannes Sinurat terinspirasi untuk membangun kampung halamannya dengan mendirikan sebuah Menara Doa sehingga mendukung wisata di Samosir.

Tempat ini tentunya dapat dijadikan sebagai kawasan wisata religi, karena digunakan untuk memanjatkan doa dan menikmati alam Samosir.

Lokasinya tidak terlalu jauh dari Aek Rangat dengan warna emasnya yang mencolok.

Apalagi Posisinya menghadap Danau Toba membuat wisata satu ini menyuguhkan pemandangan yang begitu memukau.

Tempat ini diresmikan pada tahun 2016, dan awalnya diperuntukkan bagi umat Kristiani.

Namun bagi penganut agama lain diperbolehkan untuk masuk dan mengambil gambar di dalamnya.

6. Kampung Ulos Huta Raja

Kampung Ulos Huta Raja

Kampung Ulos Huta Raja – foto Reza Horisman

Salah satu tempat wisata budaya yang ada di wilayah Pangururan adalah Kampung Ulos Huta Raja.

Lokasi Kampung Ulos Huta Raja ini berada di Kampung ulos, Huta Bolon, Desa, Lumban Suhi-Suhi Toruan, Pangururan, Samosir, Sumatra Utara.

Kampung Ulos Huta Raja ini adalah sebuah kawasan wisata di tepian Danau Toba, khusus pembuatan kain ulos khas Batak tentunya dengan latar belakang Rumah Bolon, dan proses manual pembuatan ulos.

Seperti namanya Kampung Ulos, tempat ini merupakan pembuatan kain adat Batak yakni Ulos.

Beragam Corak dan jenis ulos yang dibuat umumnya adalah kain ulos Batak Toba.

Untuk Kegiatan pembuatan atau produksi tenun Ulos, biasanya dilakukan warga setempat di halaman Rumah Bolon.

Dan pembuatan ulos ini bisa dilihat wisatawan dan hal ini menjadi daya tarik wisata budaya, dimana wisatawan bisa melihat lebih dekat proses pembuatan kain ulos dari dekat.

Selain Kampung Ulos Huta Raja menjadi pusat pembuatan ulos, kampung ini juga menjadi tempat peninggalan situs sejarah Rumah Bolon atau Rumah Gorga yanng usianya sudah cukup lama.

**

Itulah tadi 6 Tempat Wisata di Pagururan Samosir yang sayang untuk kalian lewatkan apalagi saat kalian berada di Pagururan.

Jangan lupa ajak teman dan saudara kalian untuk berlibur bersama. Jangan lupa juga selalu buang sampah pada tempatnya.

Leave a Reply